Laporkan Masalah

Peran manajemen sumber daya manusia dalam praktik Total Quality Management (TQM) di Pertamina Balongan

VIRGINA, Fitriah, Drs. Edi Prasetyo Nugroho, MBA

2004 | Tesis | Magister Manajemen

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan membuktikan peran manajemen sumber daya manusia dalam praktik Total Quality Management (TQM) di Pertamina Balongan. Perumusan masalah yang diajukan adalah : (1) bagaimana peran manajemen sumber daya manusia dalam mengoptimalkan TQM (2) Apakah peran MSDM memotivasi karyawan untuk bekerja dengan baik dan terdorong untuk meningkatkan kualitas kerjanya (3) seberapa signifikan karakteristik MSDM yang terjadi selama penerapan TQM. Subyek penelitian adalah seratus orang karyawan yang memiliki pengalaman kerja 5-lebih dari 22 tahun dan memiliki latar belakang pendidikan mulai dari SMA sampai dengan sarjana yang diambil secara acak. Pengumpulan data dilakukan dengan metode angket/kuesioner untuk skala (alat ukur) peran MSDM dan TQM, motivasi dan kualitas kerja dan karakteristik MSDM. Metode statistik yang digunakan adalah analisis regresi sederhana, regresi berganda, analisis pearson. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara TQM dan peran MSDM dengan motivasi dan kualitas kerja ( t= 4,104 > 1,9874 ; R = 0,439 ; P < 0,05), Adanya hubungan positif yang signifikan antara TQM dan peran MSDM dengan karakteristik MSDM ( t = 5,898> 1,9847 ; R = 0,550 ; P < 0,005). Aadanya hubungan positif yang signifikan antara TQM dan peran MSDM dengan motivasi dan kualitas kerja serta karakteristik MSDM ( F : 33, 147 ; R= 0,637; adjusted R2 = 0,394)

This research was run to find out and prove the role of human resources management in total quality management (TQM) at Pertamina Balongan. The points asked are : (1) how is the role of human resources management in maximization TQM (2) does the role of HRM motivate the employees to work wll and be motivated the quality of their work (3) how significant is the character of HRM that happens in TQM realization. The subject of the research is a hundred employees which have work experience 5 – over 22 years and education background at least high school graduates to university or college graduates chosen randomly. The data is collected by using questionaire method for the scale of the role of HRM, motivations and work quality, and HRM characteristic. The statistic method used is simple and double regression analysis, pearson correlation analysis. The result shows that there’s a significant relation of TQM and HRM role with motivation and work quality ( t = 4,104 > 1,9847 ; R = 0,439 ; P < 0,05). There’s a positive significantrelation of TQM and HRM role with characteristic HRM ( t = 5,898 > 1,9847; R = 0,550; P < 0,05) There’s a significant positive relation of TQM and HRM role with motivation and work quality and also the characteristic of HRM (F=33,147 ; R=0,637 ; adjusted R2= 0,394)

Kata Kunci : Manajemen Sumberdaya Manusia,Total Quality Management, HRM role and TQM, motivations and work quality, Characteristic HRM

  1. S2-2004-FitriahVirgina-Abstract.pdf  
  2. S2-2004-FitriahVirgina-Bibliography.pdf  
  3. S2-2004-FitriahVirgina-Tableofcontent.pdf  
  4. S2-2004-FitriahVirgina-Title.pdf