PERBANDINGAN DOMINASI LAKI-LAKI PADA NOVEL ZAYNAB KARYA HAYKAL DAN NOVEL DI BAWAH LINDUNGAN KA’BAH KARYA HAMKA: ANALISIS GENDER MODEL SYLVIA WALBY DAN R.W. CONNELL
SUCI AMBARWATI, Prof. Dr. Fadlil Munawwar Manshur, M.S.
2024 | Tesis | S2 Sastra
Penelitian ini berjudul “Perbandingan Dominasi Laki-Laki pada Novel Zaynab Karya Haykal dan Novel Di Bawah Lindungan Ka’bah Karya Hamka: Analisis Gender Model Sylvia Walby dan R.W. Connell”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui praktik patriarki dan ragam maskulinitas pada novel Zaynab dan DBLK. Teori yang digunakan adalah patriarki Walby dan maskulinitas Connell. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan paradigma feminisme.
Hasil penelitian ini adalah ditemukan patriarki dan maskulinitas pada novel Zaynab dan DBLK adalah sebagai berikut. patriarki pada novel Zaynab ditemukan ada produksi rumah tangga, pekerjaan yang dibayar, budaya, kekerasan oleh laki-laki, dan perjodohan, sedangkan pada novel DBLK ditemukan ada budaya dan perjodohan. Kemudian, maskulinitas pada novel Zaynab dan DBLK sama-sama memiliki maskulinitas hegemonik, maskulinitas subordinasi, dan maskulinitas marginalisasi. Dari hasil penelitian tersebut, bisa disimpulkan bahwa patriarki cenderung dialami oleh sekelompok perempuan yang tertindas dengan tokoh perempuan tertentu sebagai representasinya, sedangkan maskulinitas selalu direpresentasikan oleh tokoh laki-laki tertentu.
This research is entitled “The Comparison of Men Domination in the Novel ‘Zaynab’ by Haykal and the Novel ‘Di Bawah Lindungan Ka’bah’ by Hamka: Gender Analysis Using Sylvia Walby and R.W. Connell’s Model”. This research aims to determine the variety of masculinity and patriarchal practices in the Zainab and DBLK novel. The theories used are Walby's patriarchy and Connell's masculinity. This research uses qualitative methods with a feminist paradigm. The results of this research were that patriarchy and masculinity were found in the Zaynab and DBLK novel as follows. patriarchy in Zaynab's novel is found to contain household production, paid work, culture, violence by men, and arranged marriages, while in the DBLK novel it is found to contain culture and arranged marriages. Then, masculinity in the Zaynab and DBLK novel both have hegemony masculinity, subordination masculinity, and marginalization masculinity. From the results of this research, it can be concluded that patriarchy tends to be experienced by a group of oppressed women with certain female figures as their representation, while masculinity is always represented by certain male figures.
Kata Kunci : Patriarki Walby, Maskulinitas Connell, Zaynab, Di Bawah Lindungan Ka’bah