Laporkan Masalah

ANALISIS DAMPAK MERGER ANTARA GOJEK DAN TOKOPEDIA TERHADAP STRUKTUR-PERILAKU-KINERJA

Alfian Priyo Jatmiko, Prof. Amin Wibowo, S.E., M.B.A., Ph.D.,

2023 | Tesis | S2 Manajemen

Mergernya Gojek dan Tokopedia menjadi GoTo pada tanggal 17 Mei 2021 mengakibatkan perubahan struktur pasar pada industri on-demand services dan e-commerce di Indonesia. Perubahan struktur pasar ini terbukti dengan perubahan nilai CR dan HHI pada kondisi setelah merger. Meskipun nilai CR2 pada industri on-demand services menunjukkan tetap pada struktur pasar oligopoli longgar, namun tingkat konsentrasi pasar yang ditunjukkan dengan nilai HHI mengalami peningkatan. Begitu juga pada industri e-commerce meskipun nilai CR3 menujukkan tetap pasa struktur pasar persaingan monopolistik, namun tingkat konsentrasi pasar yang ditunjukkan dengan nilai HHI mengalami peningkatan. Merger GoTo yang mempengaruhi tingkat konsentrasi ini berpengaruh pada perilaku perusahaan-perusahaan yang ada di dalam industri seperti diferensiasi produk, pemasaran, kerjasama strategis atau merger behaviour, serta mekanisme penentuan harga. Perubahan perilaku tersebut juga mempengaruhi kinerja perusahaan-perusahaan yang ada dalam industri on-demand services dan e-commerce.

The merger of Gojek and Tokopedia into GoTo on May 17 2021 resulted changes in the market structure of on-demand services and e-commerce industry in Indonesia. The change of market structure proven by changes in CR and HHI values in post-merger conditions. Even though  the CR2 value in the on-demand services industry shows that it remains in a loose oligopoly market structure, the level of market concentration as indicated by the HHI value has increased. The e-commerce industry also remains in a monopolistic competitive market structure shows by the CR3 value, but the level of market concentration as indicated by the HHI value has increased. The GoTo meger which affect the level of marekt concentration, influences the company’s behaviour within industry such as product differentiation, marketing strategy, strategic alliances or merger behaviour, and pricinig mechanism. The change in company’s behaviour also affects the performance of the companies in the on-demand services and e-commerce industry.

Kata Kunci : struktur-perilaku-kinerja, merger, GojekTokopedia, industri on-demand services, industri e-commerce.

  1. S2-2023-476005-abstract.pdf  
  2. S2-2023-476005-bibliography.pdf  
  3. S2-2023-476005-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2023-476005-title.pdf