Laporkan Masalah

DAMPAK PROGRAM KEMITRAAN TOKO KELONTONG DENGAN SAMPOERNA RETAIL COMMUNITY TERHADAP KEBERLANJUTAN USAHA TOKO KELONTONG ( Studi Kasus Pemilik Toko Kelontong Sampoerna Retail Community di Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen )

Gigih Isnan Prayogo, Dr. Hempri Suyatna, S.Sos., M.Si.

2023 | Skripsi | ILMU SOSIATRI

Dalam dunia ritel persaingan di era modern ini semakin kompetitif toko kelontong bersaing dengan toko-toko waralaba modern ini, toko kelontong lain bahkan saling berhimpitan antar perusahaan yang membelakanginya membuat redup eksistensi toko kelontong. Dengan dibentuknya komunitas toko kelontong dengan Sampoerna Retail Community (SRC) secara tidak langsung terjadi hubungan kemitraan antara swasta dan masyarakat. Memperbaiki sistem tatanan agar lebih tertata dan meningkatkan daya saing terhadap toko ritel dilakukan oleh toko kelontong dengan pendampingan Sampoerna Retail Community untuk membantu mengembangkan toko kelontong untuk menjadi lebih baik.

Kemitraan dalam proses membangun usaha memberikan peluang terhadap keberlanjutan kedepannya. Persaingan usaha di dunia ritel yang semakin kompetitif langkah strategi dalam meningkatkan eksistensi toko kelontong melalui kemitraan antara usaha besar dengan usaha kecil. Dari studi ini, kemitraan menjadi dasar teori dalam mengetahui strategi perkembangan toko kelontong untuk bersaing dengan toko retail lainnya yang didampingi sampoerna retail community. Penulis menggunakan metode pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sumber data berasal dari data primer dan sekunder yang didapatkan dari hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi.

Hasil yang ditemukan dalam penelitian ini adalah program kemitraan yang terjalin diantara toko kelontong dengan sampoerna retail community dan strategi pemberdayaan berkelanjutan dalam mengembangkan toko kelontong agar terus terus berjalan menggunakan konsep RBT “Rapi, Bersih, Terang” dengan empat tahapan pelaksanaan perkembangan toko kelontong yaitu : Fundamental, manajemen toko, akselerasi atau promosi dan ekspansi. Dampak terhadap toko kelontong meliputi : revitalisasi toko, tata kelola toko, akses jaringan mitra, kapasibilitas dan peningkatan pendapatan.

In the world of retail competition in this modern era, grocery stores are increasingly competing with these modern franchise stores, other grocery stores even overlap between companies that are behind them making the existence of grocery stores dim. Updating the order system in buying and selling and marketing from grocery stores to be more organized and increase competitiveness against retail stores is carried out by grocery stores with the assistance of the Sampoerna Retail Community to help develop grocery stores for the better.

Partnerships in the process of building a business provide opportunities for future sustainability. Business competition in the increasingly competitive retail world is a strategic step in increasing the existence of grocery stores through partnerships between large businesses and small businesses. From this study, partnership becomes the theoretical basis in knowing the development strategy of grocery stores to compete with other retail stores accompanied by the Sampoerna Retail Community. The author uses a qualitative research approach method with descriptive research type. Data sources come from primary and secondary data obtained from observations, interviews, and documentation.

The results found in this study are a partnership program established between grocery stores and the sampoerna retail community and a sustainable empowerment strategy in developing grocery stores to keep them running using the concept of RBT "Neat, Clean, Bright" with four stages of implementation of grocery store development, namely : Fundamentals, store management, acceleration or promotion and expansion. The impact on grocery stores includes: store revitalization, store management, access to partner networks, capability and increased revenue.

Kata Kunci : Sampoerna Retail Community, Keberlanjutan Usaha, Pendampingan

  1. S1-2023-430785-abstract.pdf  
  2. S1-2023-430785-bibliography.pdf  
  3. S1-2023-430785-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2023-430785-title.pdf