Laporkan Masalah

Representasi Kepahlawanan Pada Anime Boku no Hero Academia: Analisis Semiotika Roland Barthes

Gasha Dhimar Sampoerna, Dr. Ardian Indro Yuwono, S.IP., M.A.

2023 | Skripsi | Ilmu Komunikasi

Anime dan Manga merupakan media hiburan yang berkembang menjadi media massa yang memiliki berbagai macam tanda atau makna secara keseluruhan. Genre aksi menjadi “kolam” yang luas sehingga menghasilkan berbagai macam karya didalamnya. Fantasi dan kreatifitas dari pengarang tidak dibatasi oleh siapapun dan dalam bentuk apapun. Batasan terdapat pada langit, merupakan kalimat yang tepat untuk menggambarkan kebebasan akan kreatifitas konten yang terkandung dalam anime atau manga. Penampilan karakter pada genre tersebut juga pastinya memiliki karakteristik tertentu. Dalam genre aksi, tentunya banyak tindakan atau aksi-aksi dalam konten. Tindakan atau aksi yang sangat mungkin terjadi dalam genre aksi tentunya tindakan kepahlawanan atau heroic action. Tindakan tersebut berjalan berdampingan dengan konten dari genre aksi namun tidak semua tindakan akan memiliki pemaknaan sebagai sebuah tindakan kepahlawanan atau heroic action. Boku no Hero Academia merupakan salah satu anime yang diadaptasi dari manga dengan judul yang sama, memiliki keunikan tersendiri dalam “kolam” genre aksi. Boku no Hero Academia memberikan plot cerita dimana dunia dipenuhi dengan kekuatan super dan pahlawan menjadi pilar kedamaian. Hal tersebut menarik perhatian peneliti sehingga penelitian ini dilaksanakan. Menggunakan semiotika karangan Roland Barthes, penelitian ini membedah bagaimana representasi kepahlawanan melalui tindakan kepahlawanan atau heroic action. Semiotika digunakan untuk eksplorasi makna-makna yang terkandung dalam setiap adegan baik verbal maupun nonverbal. Tentunya dibutuhkan sebuah nilai sebagai standar dari tindakan kepahlawanan, peneliti juga menggunakan metode studi pustaka untuk mendapatkan nilai tersebut.

Anime and Manga are entertainment media that have developed into mass media that have various signs or meanings as a whole. The action genre becomes a vast "pond" that produces a wide variety of works within it. The author's fantasy and creativity are not limited by anyone and in any form. The limit is in the sky, is the right sentence to describe the freedom of creative content contained in anime or manga. The appearance of the characters in the genre must also have certain characteristics. In the action genre, of course, there are many actions or actions in the content. Actions that are very likely to occur in the action genre are of course heroic actions. These actions coexist with the content of the action genre but not all actions will have the meaning of a heroic action. Boku no Hero Academia is one of the anime adapted from the manga of the same name, has its own uniqueness in the "pool" of the action genre. Boku no Hero Academia provides a story plot where the world is filled with superpowers and heroes become the pillars of peace. This attracted the researcher's attention so that this research was carried out. Using semiotics by Roland Barthes, this research examines how heroism is represented through heroic action. Semiotics is used to explore the meanings contained in each scene, both verbal and nonverbal. Of course, a value is needed as a standard of heroic action, researchers also use the literature study method to get this value.

Kata Kunci : Representasi, Kepahlawanan, Manga dan Anime, Genre aksi, Semiotika

  1. S1-2023-430745-abstract.pdf  
  2. S1-2023-430745-bibliography.pdf  
  3. S1-2023-430745-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2023-430745-title.pdf