Laporkan Masalah

KESENJANGAN GENDER DI KOREA SELATAN YANG TERGAMBAR DALAM FILM 'KIM JIYOUNG, BORN 1982 (82NYEONSAENG KIM JIYOUNG)'

FITRI NUR HIDAYAH, Hwang Who Young, M.A.

2021 | Skripsi | S1 BAHASA DAN KEBUDAYAAN KOREA

Penelitian ini membahas kesenjangan gender yang ada di masyarakat Korea Selatan seperti yang tergambar dalam film Kim Jiyoung, Born 1982 yang secara garis besar membahas tentang kesenjangan gender yang dialami oleh tokoh utama bernama Kim Jiyoung dan tokoh-tokoh perempuan lain di sekitarnya. Maka dari itu, film Kim Jiyoung, Born 1982 ini digunakan sebagai objek penelitian. Hal ini bertujuan untuk melihat kesenjangan gender yang muncul dalam film dan membandingkannya dengan fakta sosial yang ada di masyarakat Korea Selatan. Objek penelitian tersebut kemudian dianalisis menggunakan kajian analisis isi dan dengan metode penelitian kualitatif deskriptif. Berdasarkan analisis terhadap film Kim Jiyoung, Born 1982 ditemukan lima jenis bentuk kesenjangan gender dan tiga asal terjadinya kesenjangan gender tersebut. Bentuk-bentuk kesenjangan gender yang ditemukan adalah marginalisasi, dominasi/subordinasi, stereotip, diskriminasi, dan kekerasan. Kemudian tiga asal terjadinya kesenjangan gender, yaitu berasal dari keluarga, lingkungan pekerjaan, dan pandangan umum di masyarakat atau standar masyarakat. Melalui film ini, sutradara Kim Doyoung mengajak masyarakat untuk peka terhadap isu sosial tentang gender yang ada di masyarakat.

This research examines gender inequality existing in South Korean society. The film entitled Kim Jiyoung, Born 1982 broadly discusses about gender inequality experienced by the lead character named Kim Jiyoung and the other female characters in the film. Kim Jiyoung, Born 1982 film is used as the research object. The research aims to observe the gender inequality appearing in the film, and to compare it to the social facts occurring in South Korean society. The research data is then analyzed using content analysis studies and descriptive qualitative research methods. The analysis finds five types of gender inequalities and their three causes. The types of gender inequality found are marginalization, domination / subordination, stereotypes, discrimination, and violence. Meanwhile, the three causes of gender inequality originate from the family, work environment, and general views in the society or community standards. Through this film, director Kim Doyoung invites people to be more sensitive towards social issues related to gender in the society.

Kata Kunci : Kesenjangan gender (gender inequality), perempuan (women), analisis isi (content analysis), film, Kim Jiyoung, Born 1982

  1. S1-2021-353497-abstract.pdf  
  2. S1-2021-353497-bibliography.pdf  
  3. S1-2021-353497-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2021-353497-title.pdf