Laporkan Masalah

Analisis Pemanfaatan Talent Pool Di Lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah

SINDI ARISANDI, Ely Susanto, S.I.P., MBA., Ph.D.

2020 | Tesis | MAGISTER ILMU ADMINISTRASI PUBLIK

Penelitian ini dimaksudkan untuk menganalisis faktor-faktor kontekstual yang memengaruhi optimalisasi pemanfaatan talent pool di Lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Talent pool adalah kelompok karyawan berkinerja tinggi yang telah diidentifikasi untuk melakukan tanggung jawab yang lebih besar dan mengisi posisi penting dalam organisasi. Pendayagunaan talent pool yang efektif sangat penting di sektor public yang ekonominya sedang tumbuh mengingat organisasi sektor publik secara konsisten diharapkan untuk memberikan layanan publik yang efektif dan efisien, namun tetap beroperasi dalam lingkungan yang semakin terbatas secara finansial serta dihadapkan pada kekurangan yang terjadi secara terus-menerus dan persaingan untuk mendapatkan talent yang semakin meningkat. Berdasarkan pada teori manajemen talenta dan studi kasus melalui wawancara yang dilakukan dengan 13 (tiga belas) informan kunci di Lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, studi ini meneliti faktor-faktor kontekstual yang berpotensi membatasi implementasi optimalisasi dari strategi manajemen bakat. Temuan dari studi menunjukkan bahwa pemanfaatan talenta di Lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah tidak optimal karena beberapa faktor diantaranya adalah pembentukan talent pool yang belum mencerminkan kebutuhan, partisipasi peserta yang rendah, serta proses penilaian yang belum komprehensif. Faktor yang selanjutnya adalah kurangnya kejelasan dalam pemeliharaan talenta. Hal tersebut dipengaruhi oleh tidak optimalnya ketersediaan sumber daya, minimnya peluang pengembangan bagi talenta, serta kurangnya dukungan dan keterlibatan pimpinan. Faktor lainnya ialah sistem manajemen bakat tidak diterapkan secara komprehensif.

This study examines the contextual factors influencing the optimal use of talent pools in Central Java Provincial Government. Talent pools are groups of high-performance employees who have been identified to undertake greater responsibilities and fill important positions in the organization. Effective utilization of talent pools is particularly critical in the public sector in an emerging economy given that public sector organizations are consistently expected to deliver effective and efficient public services, and yet operating in an increasingly financially constrained environment and confronted with a persistent shortage, and increasing competition, for talent. Drawing on talent management theory) and based on a case study with interviews conducted with 13 (thirteen) key people within the Central Java Provincial Government, the study examines the contextual factors within a local government that potentially limit the optimal implementation of a talent management strategy. The findings of this study indicate utilization that the of talent pools in the public sector in the Central Java Provincial Government is not optimal due to several factors including the formation of talent pool that does not fulfil needs, the lack participant roles, and the lack of comprehension appraisal process. Another factor found is the lack of explication in maintaining talents. Those findings are known affected by lack of resources, lack of talent's development opportunity as well as lack of support and involvement of leader, and incomprehensively implementation of talent management system.

Kata Kunci : talenta, manajemen talent, kumpulan talenta, sektor publik, pemerintah daerah./ talent, talent management, talent pools, public sector, local government.

  1. S2-2020-434218-abstract.pdf  
  2. S2-2020-434218-bibliography.pdf  
  3. S2-2020-434218-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2020-434218-title.pdf