Laporkan Masalah

UNSUR-UNSUR INTRINSIK CERPEN AL-QAHBATU DALAM ANTOLOGI CERPEN MIR'ATU AR-RUHI KARYA HAIFA' BITARA: ALISIS STRUKTURAL ROBERT STANTON

AMBAR RIA LESTARI, Arief Budiman, S.S., M.A.

2022 | Skripsi | S1 SASTRA ARAB

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan unsur-unsur intrinsik yang membangun cerpen Al-Qahbatu dalam antologi cerpen Mir'atu Ar-Ruhi Karya Haifa' Bitar dan menjelaskan keterkaitan antarunsur cerita yang ada di dalamnya sehingga bisa menghasilkan makna yang utuh. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori struktural dengan metode analisis struktural. Unsur-unsur instrinsik yang dianalisis yaitu karakter, alur, latar, tema, judul dan sudut pandang. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, tokoh utama dalam cerpen ini adalah gadis muda. Tokoh tambahan dalam cerpen ini adalah si aku, dokter teman si aku, tunangan si gadis muda, perawat, ayah si gadis muda, kekasih si gadis muda, dan pria pemberi buket bunga. Alur dalam cerpen ini adalah alur maju. Latar tempat dalam cerpen ini adalah di rumah sakit dan kamar rumah sakit, kolam renang, ruang pribadi si aku di rumah sakit, dan aula pernikahan. Adapun latar waktu yang ada dalam cerpen ini adalah satu hari setelah masuk rumah sakit, beberapa hari setelah keluar dari rumah sakit, sore hari setelah bertemu di kolam renang, beberapa bulan setelah kejadian di kamar pribadi si aku. Latar sosial budaya yang ada di dalam cerpen ini adalah gambaran sosial dari keluarga kaya baru yang merasa dapat membeli semuanya dengan uang. Judul cerpen ini dalam bahasa Indonesia berarti "pelacur" mengacu kepada tokoh utama dalam cerita. Tema cerpen ini adalah orang yang menikah karena harta sama dengan seperti seorang pelacur. Sudut pandang dalam cerpen ini adalah sudut pandang orang pertama sampingan. Semua unsur yang ada di dalam cerpen ini memiliki keterkaitan yang saling menguatkan sehingga menghasilkan makna yang utuh.

This research aims to reveal the intrinsic elements that make up the short story "Al-Qahbatu" in the short anthology of Mir'atu Ar-Ruhi by Haifa' Bitar and explain the interrelationships between the story elements in it so that it can produce a complete meaning. The theory used in this research is structural theory with structural analysis method. The intrinsic elements analyzed are character, plot, setting, theme, title and point of view. Based on the analysis that has been done, the main character in this short story is a young girl. Additional characters in this short story are me, my friend's doctor, the young girl's fiance, the nurse, the young girl's father, the young girl's lover, and the man who gave the bouquet of flowers. The plot in this short story is a forward plot. The setting in this short story is in the hospital and hospital rooms, swimming pools, the me's private room at the hospital, and the wedding hall. The time setting in this short story is one day after being admitted to the hospital, a few days after being discharged from the hospital, the afternoon after meeting at the swimming pool, a few months after the incident in "me" private room. The socio-cultural background in this short story is a social picture of a newly rich family who feels they can buy everything with money. The title of this short story in Indonesian means "Al-Qahbatu" refers to the main character in the story. The theme of this short story is a person who marries for wealth is like a prostitute. The point of view in this short story is the first person side point of view. All the elements in this short story have a mutually reinforcing relationship so as to produce a complete meaning.

Kata Kunci : Cerpen, Haifa' Bitar, Al-Qahbatu, Analisis Struktural/ Short story, Haifa' Bitar, Al-Qahbatu, Structural Analysis

  1. S1-2022-424829-Abstract.pdf  
  2. S1-2022-424829-Bibliography.pdf  
  3. S1-2022-424829-Tableofcontent.pdf  
  4. S1-2022-424829-Title.pdf