Laporkan Masalah

TUBUH SEBAGAI PEMBENTUK WACANA KEKUASAAN DAN PENDISIPLINAN DALAM NOVEL LE ROI DE FER KARYA MAURICE DRUON

ARIN WAHYU AGUSTIN, Dr. Wening Udasmoro, M.Hum., D.E.A.

2019 | Skripsi | S1 SASTRA PRANCIS

Novel Le Roi de Fer (1955), buku pertama dalam seri Les Rois Maudits karya Maurice Druon menceritakan tumbangnya kekuasaan Templar sampai pada berakhirnya kekuasaan Sang Raja Besi, Philippe le Bel. Kerajaan Prancis, gereja Katolik, dan Ordo Templar menjadi tiga kekuasaan yang saling membangun sekaligus saling menghancurkan pada saat bersamaan. Kondisi itu terbentuk dari wacana ketubuhan yang kemudian mendorong upaya pendisiplinan. Tubuh ditakklukkan secara terus-menerus sehingga menjadi patuh. Berdasarkan penelitian ini, kekuasan dibentuk melalui ilmu pengetahuan dan relasi antar tubuh individu dan tubuh sosial. Skripsi ini mencoba memahami kekuasaan yang terbentuk dan bagaimana upaya-upaya pendisiplinannya melalui sudut pandang teori kekuasaan dan tower panoptikon Michele Foucault.

Le Roi de Fer (1995), the first novel of the Les Rois Maudits series by Maurice Druon talks about the fall of the Templars till the end of the end of the reign of The Iron King, Phillipe le Bel. Kingdom of France, the catholic church and the order of the Templar turned into three powers that supports and at the same time destroys one another, made from the discourse of the body that then pushes the effort to discipline. Body is being conquered again and again until it abides. Based on this study, power is formed by knowledge and relations between the individual body and the social body. This undergraduate thesis tries to understand power that are formed and the disciplinary efforts through the point of view of Michel Foucault's theory of power and panopticon tower.

Kata Kunci : kekuasaan, tubuh, raja, gereja, templar, panopticon, pendisiplinan

  1. S1-2019-335216-abstract.pdf  
  2. S1-2019-335216-bibliography.pdf  
  3. S1-2019-335216-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2019-335216-title.pdf