Laporkan Masalah

PERBEDAAN KEMAMPUAN SHIFTING DITINJAU DARI LEVEL MEDIA MULTITASKING

ASEP AMIN KOSWARA , Sri Kusrohmaniah, Dra., M.Si., Psikolog

2016 | Skripsi | S1 PSIKOLOGI

Penelitian ini menjelaskan tentang shifting dan media multitasking. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui perbedaan kemampuan shifitng dari media multitasking pada kelompok LMM (Light Media Multitasker) dan HMM (Heavy Media Multitasker) pada dewasa awal di Indonesia. Hipotesis dari penelitian yang dilakukan adalah adanya perbedaan kemampuan shifting yang signifikan antar kelompok LMM dan HMM. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan menggunakan kuisioner dan tugas kognisi. Sebelas dewasa awal di Yogyakarta dibagi ke dalam kelompok LMM (5 orang) dan HMM (6 orang) menggunakan Media Multitasking Index. Data Media Multitasking Index dikumpulkan menggunakan media use questionnaire yang sudah dialih bahasakan. Data shifting diperoleh dari tugas eksperimen yaitu Number-Letter Task. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan Mann-Whitney U Test untuk melihat perbedaan kedua kelompok. Hasil dari penelitian ini adalah tidak adanya perbedaan yang signifikan pada kemampuan shifting antar kelompok LMM dan HMM (Mann-Whitney Test: p = 0,855, p > 0.05).

Fundamental of this study are shifting and media multitasking. Therefore this aim of this study is to understand difference between shifting capability and media multitasking capability of LMM (Light Media Multitasker) and HMM (Heavy Media Multitasker) on Indonesian Early-Adult. The present hypothesis is there's huge difference on shifting capability between LMM and HMM. Survey with questionnaire and experimental assignment were applied on this study. Approximately eleven early-adult arranged in five LMM and six HMM based on media multitasking index. Media multitasking index data was obtained utilize translated media use questionnaire. Then, shifting data was obtained from experimental assignment a number-letter tasks. Afterwards, obtained data was analyzed with Mann-Whitney U Test to examine characteristic of both sides. The analysis result indicate shifting capability between both sides there is no significance difference (Mann-Whitney Test: p = 0,855, p > 0.05).

Kata Kunci : shifting,number-letter task,media multitasking,executive function

  1. S1-2016-329558-abstract.pdf  
  2. S1-2016-329558-bibliography.pdf  
  3. S1-2016-329558-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2016-329558-title.pdf