Laporkan Masalah

Maksimisasi Keuntungan Masalah dalam Bauran Produksi PT Trijaya Plastik Utama dengan Programasi Linear

ZIDNIE DZAKYA U, Nurul Indarti, Sivilekonom, Cand.Me., Ph.D

2015 | Skripsi | MANAJEMEN

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis jenis jas hujan yang harus diproduksi oleh PT Trijaya Plastik Utama dari 14 jenis jas hujannya untuk mendapat keuntungan maksimal. Tujuan lain adalah untuk menganalisis jumlah serta menganalisis keuntungan maksimal yang dapat diperoleh PT Trijaya Plastik Utama jika mengaplikasikan bauran produksi. Data penelitian ini diperoleh dari wawancara dengan direksi dan staf PT Trijaya Plastik Utama untuk memperoleh spesifikasi produk. Data didapat juga dari data internal perusahaan mengenai produk yang diproduksi serta bahan baku dan batasan lainnya. Alat analisis penelitian ini adalah programasi linear yang disampaikan oleh beberapa literatur dan referensi sebagai alat yang tepat untuk menganalisis masalah bauran produksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa PT Trijaya Plastik Utama dapat memperoleh keuntungan maksimal dengan memproduksi 13 jenis jas hujan dari 14 jenis jas hujan yang ditawarkan, jumlah yang diproduksi adalah sebanyak 56.869 buah jas hujan dan akan mendapatkan keuntungan sebesar Rp 855.544.058 dalam 3 bulan. Kesimpulan yang dapat diambil adalah PT Trijaya Plastik Utama dapat lebih fokus pada perencanaan produksi dan merencanakan produksi 6 bulan sebelum musim hujan yaitu trisemester IV.

The purposes of the research is to analyze the variance of rainwear that should be produced by PT TrijayaPlastikUtama from its 14 variances which has been offered to maximize its profit, analyze the quantity and the maximum profit that PT TrijayaPlastikUtama earned by using the production mix. The data that has been used was gathered by conducting personal interview with the respective director and staffs of PT TrijayaPlastikUtama to get the specification of the product. The internal data was also used to get the detail about the products, materials, and other constraints. The linear programming was used as the analytical tools of this research as it is mentioned by literature and reference as the best and the easiest tool to analyze production mix problem. The results of this research showed that PT TrijayaPlastikUtama might earned its maximum profit by producing 13 variances of rainwear out of 14 variances that it was offered. It also need to produce 56.869 units of rainwear so that it will earn its maximum profit at Rp 855.544.058 in 3 months. We can conclude that PT TrijayaPlastikUtama should be more focus on production planning and plans the production 6 months before the rain season or on the fourth trimester (October � December).

Kata Kunci : Bauran Produksi, Maksimisasi Keuntungan, Perencanaan Produksi, Programasi Linear, Jas Hujan

  1. S1-2015-315607-abstract.pdf  
  2. S1-2015-315607-bibliography.pdf  
  3. S1-2015-315607-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2015-315607-title.pdf