Perkembangan Hubungan Ekonomi Bilateral Indonesia-Mesir Periode 2019-2024
Hasbiallah, Prof. Dr. Sangidu, M.Hum.
2025 | Tesis | S2 Sastra/Kajian Timur Tengah
Penguatan diplomasi ekonomi merupakan satu di antara program prioritas dalam kebijakan luar negeri Indonesia di era pemerintahan Presiden Joko Widodo. Sejalan dengan hal tersebut, Mesir merupakan salah satu negara mitra non tradisional potensial bagi Indonesia dalam pelaksanaan misi dipomasi ekonomi. Hubungan Indonesia-Mesir di bidang politik dan sosial kemasyarakatan sangat harmonis. Hal tersebut seyogyanya dapat menjadi modal dasar untuk mengembangkan kerja sama kedua negara di lingkup ekonomi, terutama di sektor perdagangan, investasi, dan pariwisata. Penelitian ini mencoba mengungkap perkembangan hubungan ekonomi bilateral Indonesia-Mesir terutama pada periode 2019-2024. Adapun teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah diplomasi ekonomi versi Nicholas Bayne dan Stephen Woolcock. Diplomasi ekonomi secara umum dapat dimaknai sebagai konsep yang menggabungkan prinsip-prinsip diplomasi dengan strategi ekonomi untuk mencapai tujuan politik dan ekonomi suatu negara. Permasalahan utama yang akan dikaji dan dijawab dalam penelitian ini adalah (1) potensi pasar Mesir, (2) perkembangan hubungan ekonomi bilateral Indonesia-Mesir, dan (3) strategi diplomasi ekonomi yang perlu dilakukan guna meningkatkan hubungan ekonomi bilateral Indonesia-Mesir. Hasil simpulan yang dapat diformulasikan adalah hubungan ekonomi bilateral Indonesia-Mesir periode 2019-2024 mengalami pertumbuhan positif yang cukup signifikan. Capaian tersebut didukung oleh strategi dan kebijakan diplomasi ekonomi yang diambil dan dijalankan oleh Pemerintah RI.
One of the top initiatives in Indonesia's foreign policy under President Joko Widodo's administration is bolstering economic diplomacy. In line with this, Egypt is one of the potential non-traditional partner countries for Indonesia in implementing economic diplomacy missions. The relations between Indonesia and Egypt in the political and social fields are very harmonious. This need to be the foundational element for fostering bilateral economic cooperation between the two nations, especially in the trade, investment, and tourism sectors. Therefore, the goal of this study is to investigate how Indonesia and Egypt's bilateral economic ties have evolved, especially in the period 2019-2024. The concept and theory used in this study is economic diplomacy according to Nicholas Bayne and Stephen Woolcock. Economic diplomacy in general can be interpreted as a concept that combines the principles of diplomacy with economic strategies to achieve a country's political and economic goals. The primary issues this study will examine are (1) the potential of the Egyptian market, (2) the evolution of Egypt's and Indonesia's bilateral economic ties, and (3) strategies for economic diplomacy that must be implemented in order to strengthen Indonesia-Egypt bilateral economic ties. It is possible to draw the conclusion that the two-way economic ties between Indonesia and Egypt for the period 2019-2024 experienced quite significant positive growth. This achievement is supported by the economic diplomacy strategy and policies taken and implemented by the Government of Indonesia.
Kata Kunci : Diplomasi Ekonomi, Indonesia, Mesir