Laporkan Masalah

Efektivitas Intervensi Analisis Beban Kerja terhadap Work Engagement pada Tenaga Kesehatan di RSUD ABC

Ivo Karina, Noor Siti Rahmani, Dr., M. Sc., Psikolog

2024 | Tesis | S2 Magister Profesi Psikologi

Rumah sakit tidak hanya menginginkan kinerja yang tinggi, tetapi juga membutuhkan karyawan yang bersemangat, berdedikasi dan mau terlibat pada pekerjaan mereka. Karakteristik tersebut biasanya diklasifikasikan sebagai karyawan dengan sikap work engagement. Analisis beban kerja dinilai menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan work engagement. Penelitian ini bertujuan untuk menguji intervensi analisis beban kerja dapat meningkatkan work engagement pada tenaga kesehatan di RSUD ABC. Metode penelitian ini menggunakan kuantitatif kuasi eksperiment (Untreated Control Group Design with Dependent Pretest and Posttest Samples). Hasil analisis menunjukan bahwa adanya perbedaan yang signifikan antara hasil work engagement kelompok eksperimen dan kelompok kontrol, yang menandakan bahwa intervensi analisis beban kerja dapat meningkatkan work engagement pada tenaga kesehatan di RSUD ABC.

Hospitals not only seek high performance but also need employees who are passionate, dedicated, and willing to engage in their work. These characteristics are usually classified as employees with a work engagement attitude. Workload analysis is considered one effort to increase work engagement. This study aims to examine whether the intervention of workload analysis can improve work engagement among healthcare workers at RSUD ABC. This research method uses a quantitative quasi-experiment (Untreated Control Group Design with Dependent Pretest and Posttest Samples). The results of the analysis show a significant difference between the work engagement results of the experimental group and the control group, indicating that the workload analysis intervention can increase work engagement among healthcare workers at RSUD ABC.

Kata Kunci : Work Engagement , Analisis Beban Kerja

  1. S2-2024-486695-abstract.pdf  
  2. S2-2024-486695-bibliography.pdf  
  3. S2-2024-486695-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2024-486695-title.pdf