Laporkan Masalah

Faktor yang Mempengaruhi Pemilihan Kelas Kereta dengan Regresi Logistik Multinomial Rute Yogyakarta - Jakarta

AQILLA FREA RAZUA ABDUL, Prof. Ir. Sigit Priyanto, M.Sc., Ph.D.

2024 | Skripsi | TEKNIK SIPIL

Rute kereta api Yogyakarta – Jakarta merupakan salah satu rute penting yang memberikan konektivitas untuk menghubungkan kedua kota besar. Yoyakarta sebagai Ibu Kota Provinsi yang identik dengan kota pelajar dan Jakarta sebagai Ibu Kota Negara pastinya memiliki kebutuhan perjalanan antarkota yang cukup besar. Untuk memfasilitasi hal tersebut dengan penggunaan kereta sebagai pilihan perjalanan maka PT KAI terus berupaya meningkatkan pelayanan penumpang, salah satunya adalah menyediakan beberapa pilihan kelas kereta yang terdiri dari kelas ekonomi, ekonomi premium, dan eksekutif. Perbedaan kelas ini didasarkan pada perbedaan fasilitas dan layanan yang diberikan pada masing-masing kelas kereta. Sebelum melakukan perjalanan, penumpang pasti melakukan pemilihan untuk kelas kereta yang akan digunakan. Dalam penelitian ini akan dilakukan analisis pemilihan kelas kereta untuk rute perjalanan Yogyakarta – Jakarta. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor apa saja yang dapat mempengaruhi masyarakat dalam memilih kelas kereta.

Penelitian dilakukan dengan pengambilan data primer secara revealed preverence melalui pembuatan kuesioner yang diberikan kepada masyarakat umum pengguna kereta api rute Yogyakarta – Jakarta. Data yang diambil berupa karakteristik pengguna, karakteristik perjalanan, dan karakteristik sistem layanan. Selanjutnya akan dilakukan analisis data menggunakan metode Regresi Logistik Multinomial dan akan dijelaskan secara analisis deskriptif.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa faktor yang paling banyak dipertimbangkan oleh penumpang kelas ekonomi adalah biaya, sedangkan untuk kelas ekonomi premium dan eksekutif lebih banyak mempertimbangkan faktor kenyamanan. Berdasarkan hasil regresi logistik multinomial didapat faktor yang berpengaruh signifikan dalam pemilihan kelas kereta terdiri dari pekerjaan, usia, kepemilikan kendaraan mobil, biaya perjalanan, waktu perjalanan, dan kenyamanan perjalanan. Untuk kepuasan sistem layanan, penumpang memberikan penilaian yang baik dan merasakan kesesuaian terhadap layanan waktu, biaya, kenyamanan, kemanan, dan ketersediaan. Dalam penelitian ini juga didapatkan harapan penumpang yang mayoritas ingin berpindah ke kelas eksekutif untuk perjalanan kereta api selanjutnya.

Kata Kunci: Kereta Api, Kelas Kereta, Faktor Karakteristik, Layanan Kereta, Regresi Logistik Multinomial


The Yogyakarta – Jakarta train route is one of the important routes which provides connectivity to connect these two big cities. Yoyakarta as the provincial capital whih is identical to City of Students and Jakarta as the national capital certainly has quite large intercity travel needs. Therefore, to facilitate it by using trains as a travel option, PT KAI continues to strive to improve passenger services, one of which is providing several train class choices consisting of economy, premium economy, and executive classes. These class differences are based on the differences in facilities and services which are provided in each train class. Before traveling, passengers should choose the train class they will use. In this research, an analysis of train class selection will be conducted for the Yogyakarta – Jakarta travel route. The aim of this study is to know what factors can influence people in choosing a train class.

This study was conducted by collecting revealed prevalence primary data through creating a questionnaire which was given to the public by using the Yogyakarta - Jakarta train route. The data taken is in the form of user characteristics, trip characteristics, and service system characteristics. In addition, data analysis would be conducted by using the Multinomial Logistic Regression method and would be explained by using descriptive analysis.

The result of this study shows that the factor most frequently considered by economy class passengers is cost, while premium economy and executive classes consider comfort factors more. Furthermore, based on the results of multinomial logistic regression, it shows that factors which have a significant influence on choosing a train class consisted of occupation, age, car ownership, travel costs, travel time and travel comfort. Meanwhile, for service system satisfaction, passengers give a good assessment and feel the suitability of service time, cost, comfort, safety, and availability. In addition, it shows that most passengers' expectations intend to move to executive class for their next train journey.

Keywords: Train, Train Class, Characteristic Factors, Train Service, Multinomial Logistic Regression


Kata Kunci : Kereta Api, Kelas Kereta, Faktor Karakteristik, Layanan Kereta, Regresi Logistik Multinomial

  1. S1-2024-460488-abstract.pdf  
  2. S1-2024-460488-bibliography.pdf  
  3. S1-2024-460488-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2024-460488-title.pdf