Laporkan Masalah

Penerapan Perjanjian Cashflow Deficit Guarantee Dalam Hal Menjamin Fasilitas Kredit Yang Diberikan Oleh Bank Kepada Debitur (Studi Kasus PT. ATMPI dan PT. FGS Selaku Debitur PT. BMRI)

MOHAMMAD SATRIA PUTRA, Dr. Taufiq El Rahman, S.H., M.Hum.

2024 | Tesis | S2 ILMU HUKUM JAKARTA

      Tujuan penelitian tesis ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis Fasilitas kredit manakah yang dapat dijamin dengan Cashflow Deficit Guarantee serta bentuk penanggungan (borgtocth) yang tepat untuk diterapkan pada perbankan antara perjanjian Cashflow Deficit Guarantee atau perjanjian Personal Guarantee/Corporate Guarantee

      Metode Penelitian tesis ini adalah Penelitian Normatif untuk melakukan analisa terhadap Perjanjian Personal Guarantee antara HL dengan PT. BMRI dan Perjanjian Cashflow Deficit Guarantee antata PT. FABS dengan PT. BMRI, serta akan melakukan wawancara terhadap pejabat bank yang terlibat dalam proses pemberian kredit kepada (calon) debitur guna mengetahui urgensi dari adanya penanggungan (borgtocth).

      Hasil Penelitian adalah (1) Cashflow Deficit Guarantee adalah mekanisme yang melindungi kreditur dari risiko defisit kas peminjam pada berbagai fasilitas kredit. Ini menjamin pembayaran kredit meskipun ada penurunan arus kas peminjam. Perbedaan utama dengan Personal Guarantee dan Corporate Guarantee adalah pada eksekusi; Cashflow Deficit Guarantee memungkinkan pendebetan langsung dari rekening tanpa perlu melalui proses pengadilan, sementara yang lain memerlukan fiat eksekusi pengadilan. (2) Cashflow Deficit Guarantee sangat relevan dalam industri perbankan karena memberikan kepastian hukum bagi kreditur dan peminjam, memastikan pembayaran kredit meskipun ada ketidakstabilan arus kas. Ini meningkatkan kepercayaan dalam perjanjian kredit dan memfasilitasi akses pembiayaan bagi peminjam, mendukung pertumbuhan bisnis dan ekonomi.

      The purpose of this thesis research is to find out and analyze which credit facilities can be guaranteed by Cashflow Deficit Guarantee and the appropriate  form of underwriting (borgtocth) to be applied to banking between Cashflow Deficit Guarantee  agreements or Personal Guarantee / Corporate Guarantee agreements.        

      This thesis research method is Normative Research to analyze the Personal Guarantee Agreement between HL and PT. BMRI and Cashflow Deficit Guarantee Agreement  antata PT. FABS with PT. BMRI, and will conduct interviews with bank officials involved in the process of providing credit to (prospective) debtors to find out the urgency of the existence of underwriting (borgtocth).

       The results of the study are (1) Cashflow Deficit Guarantee is a mechanism that protects lenders from the risk of borrower's cash deficits in various credit facilities. It guarantees credit repayment despite a decrease in borrower's cash flow. The main difference with Personal Guarantee and Corporate Guarantee is in execution; Cashflow Deficit Guarantee allows debiting directly from an account without the need for a court, while others require court execution fiat. (2) Cashflow Deficit Guarantee is very relevant in the banking industry because it provides legal certainty for lenders and borrowers, ensuring credit repayment despite cash flow instability. It increases confidence in credit agreements and facilitates access to financing for borrowers, supporting business and economic growth.

Kata Kunci : Bank, Cashflow Deficit Gurantee, Perjanjian Kredit.

  1. S2-2024-465767-abstract.pdf  
  2. S2-2024-465767-bibliography.pdf  
  3. S2-2024-465767-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2024-465767-title.pdf