Pengawasan dan Penegakan Hukum Terkait Iklan Ajakan Untuk Melakukan Perjudian Online
BOB INDRA SIREGAR, Dr. Herlambang Perdana Wiratraman, S.H., M.A.
2023 | Tesis | S2 ILMU HUKUM JAKARTA
Perkembangan di sektor Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) memberikan beberapa pengaruh bagi kehidupan masyarakat luas, hal ini pula yang kemudian mempengaruhi cara masyarakat dalam menjalankan aktifitas sosial dan ekonomi. Salah satu kemudahan yang diberikan oleh kemajuan TIK ini dalam kehidupan masyarakat adalah digitalisasi periklanan dalam sektor ekonomi. Dewasa ini dalam mengiklankan suatu produk, masyarakat telah jarang menggunakan media fisik seperti, koran, tabloid, majalan dan lain sebagainya dalam mengiklankan produk/jasanya. Masyarakat telah mengubah pola pandang dalam beriklan dengan memanfaatkan digitalisasi periklanan untuk beriklan baik melalui website, internet dan media sosial, hal ini karena digitalisasi periklanan dirasa lebih efektif,efisien dan murah biaya. Namun kemajuan teknologi sendiri tidak serta merta hanya memberikan dampak positif saja melainkan juga dampak negatif, dampak negatif tersebut salah satunya adalah tidak adanya filter/saringan bagi masyarakat untuk beriklan sehingga produk/jasa yang diiklankan dapat berpotensi memiliki muatan yang bertentangan dengan peraturan perundang-undangan seperti perjudian dan lain sebagainya. Hal ini lah yang menjadi tantangan bagi pemerintah maupun masyarakat dalam menanggulangi agar iklan yang bermuatan hal-hal yang dilarang oleh peraturan perundang-undangan dapat diminimalisir keberadaannya.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian yuridis normatif adalah penelitian hukum kepustakaan yang dilakukan dengan cara meneliti bahan-bahan kepustakaan atau data sekunder belaka, dengan menggunakan metode berpikir deduktif (cara berpikir dalam penarikan kesimpulan yang ditarik dari sesuatu yang sifatnya umum yang sudah dibuktikan bahwa dia benar dan kesimpulan itu ditujukan untuk sesuatu yang sifatnya khusus). Penelitian hukum dimulai dengan melakukan penelusuran terhadap bahan-bahan hukum sebagai dasar untuk membuat suatu keputusan hukum (legal decision making) terhadap kasus-kasus hukum yang konkret. Pada sisi lainnya, penelitian hukum juga merupakan kegiatan ilmiah untuk memberikan refleksi dan penilaian terhadap keputusan keputusan hukum yang telah dibuat terhadap kasus-kasus hukum yang pernah terjadi, atau akan terjadi.
Penelitian ini bertujuan untuk meneliti dan menganilisis perihal bagaimana pengaturan terkait dengan konten iklan judi online melalui media sosial dalam sistem hukum Indonesia, pengawasan dan Penegakan hukum dalam kasus konten iklan ajakan untuk melakukan perjudian online di dalam media sosial serta bagaimana seharusnya sistem hukum Indonesia mengatur konten iklan ajakan untuk melakukan perjudian online yang beredar di media sosial.
Developments in the Information and Communication Technology (ICT) sector brings several impacts against society, this has also this has also influence peoples to carry out their social and economic activities. One of the conveniences provided by this ICT advancement against people's lives is the digitization of advertising in the economic sector. Today in advertising a product, people rarely use physical media such as newspapers, tabloids, magazines and so on in advertising their products/services. The public has changed their perspective in advertising by utilizing advertising digitalization to advertise their goods or services both through the website, the internet and social media, this is because advertising digitalization is felt to be more effective, efficient and inexpensive. However, technological advances themselves do not necessarily only have positive impacts but also negative impacts. One of these negative impacts is the absence of a filter for the public to advertise so that advertised products/services can potentially have content that is contrary to laws and regulations such as gambling and so on, This is became a challenge for the government and society in overcoming it so that advertisements containing things that are prohibited by laws and regulations can be minimized.
The research method used in this study is the normative juridical research method, which is a legal research on literature which is carried out by examining literature materials or secondary data, using deductive thinking methods (way of thinking in drawing conclusions drawn from something general that has been proved as the right thing and the conclusion was intended for something specific). Legal research begins by tracing legal materials as a basis for making a legal decision (legal decision making) on concrete legal cases. On the other hand, legal research is also a scientific activity to provide reflection and assessment of legal decisions that have been made regarding legal cases that have occurred, or will occur.
This study aims to examine and analyze how the regulation relates to online gambling advertising content through social media in the Indonesian legal system, supervision and law enforcement in cases of advertising content calling for online gambling on social media and how the Indonesian legal system should regulate the advertising related to online gambling content which was occur in social media
Kata Kunci : Perjudian Online, Periklanan, Media Sosial.