Laporkan Masalah

Analisis Pengaruh Kualitas Kehidupan Kerja Terhadap Keseimbangan Kehidupan Kerja Dengan Kepuasan Kerja Dan Stres Sebagai Pemediasi

RAHMI NUR LABIBAH, Rr Tur Nastiti, M.Si., Ph.D

2023 | Tesis | S2 Manajemen

Kualitas kehidupan kerja karyawan merupakan hal yang sangat penting untuk diperhatikan oleh perusahaan. Seorang karyawan yang memiliki kualitas kehidupan kerja yang baik maka ia akan merasa puas dengan pekerjaannya dan tidak mendapat gangguan dalam hal tersebut sehingga ia dapat dengan mudah mencapai keseimbangan kehidupan kerja bagi dirinya. Adanya pandemi COVID-19 diasumsikan dapat menyebabkan pengurangan fasilitas dan hak karyawan karena adanya ketidakstabilan ekonomi yang menyebabkan perusahaan harus tetap mempertahankan bisnisnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas kehidupan kerja terhadap keseimbangan kehidupan kerja dengan kepuasan kerja dan stres sebagai pemediasi.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan metode pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner secara daring melalui google form. Jumlah sampel yang diperoleh pada penelitian ini sebanyak 140 sampel dengan metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan metode analisis SEM berbasis PLS. Hasil penelitan menunjukkan bahwa kualitas kehidupan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap keseimbangan kehidupan kerja. Kemudian, adanya kepuasan kerja dan stres terbukti memediasi secara parsial pada pengaruh kualitas kehidupan kerja terhadap keseimbangan kehidupan kerja.

The quality of work life of employees is a very important thing to be considered by the company. The employees who have a good quality of work life will be satisfied with their work and will not get disturbed so that they can easily achieve a work-life balance for themselves. The existence of the COVID-19 pandemic assumed can cause a reduction in employee facilities and rights due to economic instability which causes companies to continue to maintain their business. This study aims to analyze the effect of quality of work life on work-life balance with job satisfaction and stress as a mediator.

This research is a quantitative research and data collection method by distributing questionnaires through google form link. The number of samples obtained in this study was 140 samples with purposive sampling method. This research uses the PLS-based SEM analysis method. The results of the research show that the quality of work life has a positive and significant effect on work life balance. Then, the presence of job satisfaction and stress is proven to partially mediate quality of work life on work-life balance.

Kata Kunci : Kualitas Kehidupan Kerja, Keseimbangan Kehidupan Kerja, Kepuasan Kerja, Stres

  1. S2-2023-465115-abstract.pdf  
  2. S2-2023-465115-bibliography.pdf  
  3. S2-2023-465115-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2023-465115-title.pdf