Rancangan Penerapan Konsep Gudang Terbuka pada Warehouse Benda Berharga Asal Muatan Kapal yang Tenggelam di Cileungsi, Bogor
B J RUTH R SIRAIT, Sektiadi, S. S., M. Hum.
2021 | Skripsi | S1 ARKEOLOGISkripsi ini membahas penerapan konsep Gudang Terbuka pada Warehouse Benda Berharga Asal Muatan Kapal yang Tenggelam di Cileungsi, Bogor. Sebelum merancang Gudang Terbuka, terlebih dahulu mencari tahu konsep tentang Gudang Terbuka yang tepat dan ideal untuk diterapkan pada Warehouse tersebut. Setelah mendapatkan konsep tentang Gudang Terbuka, konsep dimodifikasi agar sesuai dengan kebutuhan dan digunakan untuk merancang penampilan serta fungsi Warehouse yang baru. Data diperoleh melalui observasi lapangan dan studi pustaka. Observasi lapangan dilakukan untuk mengetahui kondisi warehouse serta ruang penyimpanan Benda Berharga Asal Muatan Kapal yang Tenggelam; dan studi pustaka dilakukan untuk mencari tahu tentang Benda Berharga Asal Muatan Kapal yang Tenggelam dan konsep-konsep tentang Gudang Terbuka. Hasilnya adalah ketentuan dan rancangan Gudang Terbuka pada Warehouse tersebut. Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia selaku Ketua PANNAS BMKT perlu meningkatkan kualitas bangunan gudang penyimpanan dan menerapkan hasil adaptasi konsep tentang Gudang Terbuka pada Warehouse Benda Berharga Asal Muatan Kapal yang Tenggelam di Kecamatan Cileungsi.
This research will discuss a concept surrounding the application of an open-access storage to the Warehouse of Valuable Objects from Sunken Ship or Benda Berharga Asal Muatan Kapal yang Tenggelam (BMKT) in Cileungsi, Bogor. The concept regarding certain types of the most ideal open-access to the warehouse will be explored beforehand. Shortly after the concept have been conceived, it will be modified surrounding the needs used to design the face and the function of the Warehouse itself. Data are collected through field observations and desk-based reference study through various sources. The result will pose a provision and apply the modified concept for the Warehouse of Valuable Objects from Sunken Ship in Cileungsi Sub-District. Ministry of Marine Affairs and Fisheries of Indonesia as the PANNAS BMKT need to increase the storage buildings facility and apply the adapted plan concept.
Kata Kunci : Benda Berharga Asal Muatan Kapal yang Tenggelam (BMKT), edukasi museum, gudang terbuka, konservasi museum, manajemen sumber daya budaya, warisan budaya bendawi bawah air.