JUSTIFIKASI ETIKA BISNIS BAGI KERAHASIAAN PROYEK TEKNOLOGI BIOMETRIK SEBAGAI AUTENTIKASI FISIOLOGIS MANUSIA
PRAFIRA LAILI ZAHRA, Prof. Dr. Lasiyo, M.A., M.M.
2020 | Skripsi | S1 FILSAFATPenelitian ini mengungkapkan permasalahan dengan objek material proyek teknologi biometrik sebagai autentikasi fisiologis manusia, dan objek formal etika bisnis sebagai sudut pandang, pertimbangan dan pengambilan keputusan. Permasalahan utama yang diangkat dari penelitian ini adalah bisnis teknologi biometrik yang sering disalahgunakan. Biometrik rentan mendeteksi dan mengautentikasi fisiologis dari manusia. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis secara kritis esensi etika bisnis terhadap manfaat dan risiko pengembangan teknologi biometrik sebagai masalah aktual saat ini. Penelitian ini merupakan penelitian menggunakan pendekatan kualitatif di bidang filsafat etika. Metode pengumpulan bahan berupa data kepustakaan serta didukung observasi lapangan dengan sumber media massa. Adapun mekanisme penelitian dimulai dari tahap penyusunan rencana awal, kemudian pelaksanaan dengan mengumpulkan data yang berkaitan dengan objek formal dan material, analisis hasil dan sistematisasi penyusunan laporan. Meningkatnya permintaan untuk keselamatan dan keamanan baik di sektor publik atau swasta mendorong penelitian dan pengembangan produksi dibidang biometrik kian pesat. Biometrik memiliki karakteristik khas yaitu dapat mengautentikasi individu dengan tingkat akurasi yang tinggi. Klaim bahwa biometrik tidak dapat dihilangkan, dilupakan, diduplikat dan dipalsukan membuat sistem ini menjadi bisnis yang menguntungkan. Namun, kurangnya kesadaran publik mengenai risiko dan ancaman dari teknologi biometrik menyebabkan terjadinya pelanggaran hak, privasi dan kepentingan individu. Melalui pertimbangan dan kebijakan moral, etika bisnis menjadi dasar untuk dapat membawa perubahan fundamental pada ranah struktur kehidupan publik, baik itu pelaku atau penerima bisnis agar sesuai dengan etika dan moralitas. Justifikasi etika bisnis dapat dijadikan penyusunan model strategi bisnis biometrik dengan mempertanggungjawabkan keputusan dan tindakan yang diambil.
This research revealed problems with material objects of biometric technology projects as human physiological authentication, and formal objects of business ethics as points of view, considerations and decision-making. The main problem raised from this research is biometric technology business which is often misused. Biometrics is susceptible to detecting and authenticating physiologically from humans. The purpose of this research to critically analyze the essence of business ethics on the benefits and risks of developing biometrics technology as the current actual problem. This research is a study using a qualitative approach in field of ethical philosophy. Material collection methods are in the form of library data and are supported by field observations with mass media sources. The research mechanism starts from the initial planning stage, then the implementation by collecting data relating to formal and material objects, analyzing the results and systematizing the preparation of the report. The increasing demand for safety and security in both public and private sectors is driving the research and development of production in field of biometrics increasingly rapidly. Biometrics has the distinctive characteristic of being able to authenticate individuals with a high degree of accuracy. Claims that biometrics cannot be eliminated, forgotten, duplicated and falsified make this system a profitable business. However, the lack of public awareness about the risks and threats of biometric technology causes violations of the rights, privacy and interests of individuals. Through moral considerations and policies, business ethics is the basis for bringing about fundamental changes in the realm of the structure of public life, be it business people or recipients of business to be in accordance with ethics and morality. Justification of business ethics can be used as the preparation of biometric business strategy models by taking responsibility for decisions and actions taken.
Kata Kunci : Etika bisnis, biometrik, autentikasi fisiologis, manfaat dan risiko