Pemanfaatan Alun-alun Kota Magelang
MIFTACHUL HADI, Dr. Dyah Widiastuti, S.T M.CP
2020 | Skripsi | S1 PEMBANGUNAN WILAYAHINTISARI Perkembangan dan dinamika kehidupan masyarakat yang selalu berubah dan memerlukan keseimbangan antara aktivitas dan fasilitas-fasilitas dalam menampung aktivitas tersebut. Aktivitas tersebut mencerminkan adanya keterkaitan antara ruang publik dengan para penggunanya. Renovasi Alun-alun Kota Magelang digadang-gadang mampu menjawab tantangan tersebut. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui (1) Apa hasil renovasi yang dilakukan di alun-alun Kota Magelang? (2) Seperti apa aktivitas penggunaan di alun-alun Kota Magelang saat ini? (3) Apakah renovasi Alun-alun Kota Magelang memenuhi kebutuhan pengguna alun-alun Kota Magelang? Penelitian ini dilakukan di Alun-alun Kota Magelang, Kelurahan Kemirirejo, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Responden yang dipilih dalam penelitian ini yakni pengunjung Alun-alun Kota Magelang. Hasil penelitian menunjukan bahwa hasil renovasi tersebut mempengaruhi aktivitas di dalamnya. Renovasi Alun-alun Kota Magelang berupa penambahan maupun peremajaan fasilitas-fasilitas yang ada. Hasil lainnya yakni merupakan aktivitas-aktivitas yang ada di lokasi hasil renovasi. Terdapat beberapa aktivitas di Alun-alun Kota Magelang yang peneliti kategorikan menjadi aktivitas ekonomi, sosial, dan budaya. Aktivitas penggunaan Alun-alun Kota Magelang memiliki intensitas yang tinggi saat hali libur dan mengalami penurunan yang signifikan saat hari kerja. Secara keseluruhan pengunjung merasa cukup puas dengan renovasi terutama dalam menopang aktivitas-aktivitas penggunanya.
The development and dynamics of people's lives are always changing and required a balance between activities and facilities in accommodating those activities. Those activities reflect that there is interrelatedness between public space and its users. Renovation of Magelang City's town square is predicted to be able to answer those challenges. This study intends to find out (1) What are the results of the renovation carried out in the Magelang City's town square? (2) What are the current activities in the Magelang City's town square? (3) Does renovation meet the needs the users of Magelang City's town square? This study was conducted in the Town Square of Magelang, Kemirirejo Village, Magelang Tengah District, Magelang City. The research method used is a qualitative approach. Respondents selected in this study were visitors of the Magelang City Square. The results of this study show that the results of the renovation are physical and non-physical. Physical results in the form of buildings and physical arrangement of the square. Other results are activities that are in the location of the renovation results. There are several activities in the Town Square of Magelang which the researchers categorize into economic, social, and cultural activities. The activities of the use Magelang City's town square tend to has a high intensity during holidays and had experienced a significant decline on weekdays. Overall, visitors feel quite satisfied with the renovation, especially in term of accommodating the user activities.
Kata Kunci : public space, town square, renovation, and public space activities