PENGARUH pH MEDIUM DAN ANTIBIOTIKA TERHADAP PEMBENTUKAN BIOFILM OLEH Pseudomonas aeruginosa
SITI ANISA DIVIANI, Prof. Dra. A. Endang Sutariningsih Soetarto, M.Sc., Ph.D.
2019 | Skripsi | S1 BIOLOGIPseudomonas aeruginosa adalah bakteri penyebab penyakit infeksi nosokomial akut dan kronik, berbentuk batang, gram negatif dan tumbuh menempel pada suatu permukaan membentuk biofilm. Pembentukan biofilm menyebabkan bakteri tersebut menjadi resisten terhadap obat-obatan, antibiotik dan sistem pertahanan imun tubuh, sehingga sulit untuk dieradikasi. Tujuan penelitian adalah untuk mendapatkan pH medium yang menyebabkan Ps aeruginosa membentuk biofilm dan menganalisis aktivitas sel pembentuk biofilm terhadap antibiotik. Penelitian ini diawali dengan menumbuhkan kultur murni Ps. aeruginosa dari rumah sakit pada medium cair dengan tingkat keasaman (pH 4,0; 7,0; dan 8,0) bervariasi. Tiap interval waktu tertentu (24 jam) pertumbuhan dan pembentukan biofilm diamati secara makroskopi dan mikroskopi. Pengaruh aktivitas antibiotik amoksilin dan visilin diuji terhadap sel-sel pembentuk biofilm dengan menggunakan Disk Diffusion Assay atau Kirby-Bauer Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kultur murni Ps. aeruginosa memiliki morfologi sel berbentuk batang gram negatif, motil dan bersifat aerobik. Ps. aeruginosa mampu tumbuh dan membentuk biofilm pada medium basa (pH 8,0). Sel pembentuk biofilm Ps. aeruginosa dipicu oleh konsentrasi nutrien, pH pertumbuhan yang basa dan amoksilin. Aktivitas sel-sel penyusun biofilm terhadap amoksilin dan visilin ditunjukan dengan luas zona jernih disekitar kertas filter berisi antibiotik yang berbeda. Konsentrasi amoksisilin dan visilin (250 µg/ml) menghambat pertumbuhan sel Ps. aeruginosa pembentuk biofilm 1,15 % dan 2,35 % pada pH 7,0; dan menghambat 5,35 % dan 7,65 % pada pH 8,0. Kesimpulan adalah cekaman lingkungan terutama konsentrasi nutrien, tingkat keasaman (pH) medium yang basa dan antibiotika (amoxicillin dan vicillin) menginduksi Ps. aeruginosa untuk bertahan hidup dengan membentuk biofilm. Aktivitas sel-sel Ps. aeruginosa pembentuk biofilm pada pH medium basa menjadi resisten terhadap antibiotika (amoxicillin dan vicillin).
Pseudomonas aeruginosa is a bacterium that causes acute and chronic nosocomial infectious diseases, in the form of Gram negative rods and grows attached to a surface forming a biofilm. Biofilm formation causes these bacteria to become resistant to drugs, antibiotics and the body's immune defense system, making it difficult to eradicate. The aims of the study were to obtain a pH of the medium that causes Ps. aeruginosa to form biofilm; and analyze the activity of biofilm-forming cells against antibiotics. This study was started by growing pure culture of Pseudomonas aeruginosa isolate from hospitals on a liquid medium with varying acidity (pH 4.0; 7.0 & 8.0). Every time interval (24 hours), growth and biofilm formation were observed macroscopically and microscopically. The effect of antibiotic activity of amoxicilin and vicillin on cells forming biofilms was assayed using Disk Diffusion Assay or through Kirby-Bauer test methods. The results showed that the pure culture Ps. aeruginosa isolate was gram negative rod-shaped, motile and aerobic. Ps. aeruginosa was able to grow quickly and formed biofilms on the medium pH of 7.0 or 8.0. Formation of biofilms by Ps. aeruginosa was varied depending on nutrient, under different medium pHs and antibiotics concentrations. The activity of biofilm forming cells on amoxicillin and vicillin was shown by the clear zone around the filter paper containing antibiotics. Amoxicillin and vicillin concentration (250 µg/ml) inhibited the growth of Ps. aeruginosa cells forming biofilm,with percentages of the growth inhibitation were 1.15 % and 2.35 % at pH 7.0; and 5.35 % and 7.65 % at pH 8.0; respectively. The conclusions were Environmental stress especially nutrient concentration, alkaline acidity (pH) and antibiotics (amoxicillin and vicillin) induced Ps. aeruginosa to survive by forming biofilms. Activity of cells - Ps. aeruginosa forming biofilms at alkaline medium pH becomes resistant to antibiotics (amoxicillin and vicillin)
Kata Kunci : Pseudomonas aeruginosa, Amoxicilin, Biofilm, pH, Vicillin