Laporkan Masalah

Media Sosial dan Bencana Alam: Analisis Isi Konten, Pengguna, Tren, dan Gambar Gempa Palu 2018 di Twitter

FAKHRUR RAUZI, Dr. Bevaola Kusumasari, M.Si.

2019 | Tesis | MAGISTER MANAJEMEN DAN KEBIJAKAN PUBLIK

Media sosial memiliki peran penting dalam penyebaran informasi terkait topik bencana alam. Sebagai medium untuk mengunggah teks dan gambar, data-data di media sosial dapat memenuhi kebutuhan informasi masyarakat luas. Dengan menggunakan 4 analisis: Analisis konten pesan Twitter, analisis tren, analisis pengguna, dan analisis gambar, hasil penelitian ini memperlihatkan bagaimana orang-orang Indonesia menggunakan media sosial dalam kasus bencana Gempa Palu 2018. Selain itu, hasil penelitian ini juga memperlihatkan bagaimana peran pesan dan gambar yang tersebar di media sosial dalam rentang waktu bencana dan pasca bencana terjadi dapat memberikan informasi kepada beberapa pihak seperti Organisasi tanggap bencana, media massa, dan masyarakat umum agar dijadikan bahan pertimbangan pengambilan keputusan.

Social media has an important role in disseminating information related to the topic of natural disasters. As a medium for uploading text and images, data on social media can meet the information needs of the wider community. Using 4 analyzes: Analysis of Twitter message content, trend analysis, user analysis, and image analysis, the results of this study show how Indonesian people use social media in the case of the 2018 Palu Earthquake. In addition, the results of this study also show how the role of messages and images that are spread on social media during and post-disaster occur can provide information to several parties such as disaster response organizations, mass media, and the general public to be used as material for decision making.

Kata Kunci : Manajemen Bencana, Media Sosial, Manajemen Informasi

  1. S2-2019-419085-abstract.pdf  
  2. S2-2019-419085-bibliography.pdf  
  3. S2-2019-419085-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2019-419085-title.pdf