OPTIMALISASI SISTEM MANAJEMEN PERSEDIAAN PRODUK KINLOC BOLT UNTUK PEMENUHAN PERMINTAAN KONSUMEN
Angga Nugraha, Adi Djoko Guritno, M.S.I.E., Ph.D.
2018 | Tesis | S2 MANAJEMEN (MM) JAKARTAPT. Dywidag-Systems International Indonesia (PT. DSII) sebagai penyedia sistem penyanggaan batuan secara langsung berkontribusi pada industri pertambangan tambang bawah tanah. Penelitian yang dilakukan di dalam penulisan tesis ini adalah bertujuan untuk menganalisa faktor-faktor yang mengakibatkan belum terpenuhinya lead time produk Kinloc Bolt kepada konsumen. Dalam hal ini PT. DSII sebagai distribution centre harus mampu menyediakan produknya tepat waktu sampai area pertambangan (end user). Sistem pengendalian persediaan saat ini belum dapat memenuhi permintaan lead time dari konsumen. Hal ini dapat dilihat dari metode persediaan yang menggunakan Pull Supply Chain. Sistem pengendalian persediaan yang baik tentunya membutuhkan data-data yang menunjang agar dapat menjadi acuan dalam mengambil keputusan. Beberapa faktor lain yang perlu diperhatikan dalam sistem pengendalian persediaan diantaranya adalah tingkat permintaan, waktu tunggu, serta besarnya biaya persediaan. Sistem pengendalian persediaan dengan metode Push-Pull Supply Chain serta dibantu dengan analisa metoda fishbone diharapkan mampu meminimalisir tingkat kerugian yang mungkin dialami dan memberikan biaya total persediaan yang minimum. Hasil studi menunjukkan bahwa belum terpenuhinya permintaan konsumen disebabkan oleh faktor lingkungan seperti regulasi importasi dari pemerintah, faktor pasokan dimana pasokan hanya mengandalkan dari principal serta tidak ada inventori, faktor sistem dimana PT.DSII mengaplikasikan push supply chain dan terakhir faktor keterampilan yaitu forwarding agent yang digunakan tidak profesional sehingga terjadinya demurrage akibat lambat proses customs clearance serta mengakibatkan terlambatnya pengiriman produk kepada konsumen dan terkena denda.
PT. Dywidag-Systems International Indonesia (PT DSII) as a provider of rock support systems directly contributes to the underground mining industry. The research conducted in the writing of this thesis is aimed to analyze the factors that have not fulfilled the lead time of Kinloc Bolt product to the consumer. In this case PT. DSII as a distribution center should be able to provide its products on time to the mining area (end user). The current inventory control system has not been able to meet the demand for lead time from consumers. This can be seen from the inventory method using Pull Supply Chain. A good inventory control system certainly requires data that support in order to be a reference in making decisions. Some other factors that need to be considered in the inventory control system include the level of demand, waiting time, and the amount of inventory costs. The inventory control system with Push-Pull Supply Chain method and assisted by fishbone method analysis is expected to minimize losses that may be experienced and provide minimum total inventory cost. The results of the study indicate that consumer demand has not been fulfilled due to environmental factors such as importation regulation from the government, supply factor where supply only relies on principal and no inventory, system factor where PT.DSII apply push supply chain and last skill factor is forwarding agent used unprofessional so that the occurrence of demurrage due to slow customs clearance process and resulting in late delivery of products to consumers and exposed to fines.
Kata Kunci : Aktivitas keterlambatan, faktor keterlambatan, Push-Pull Supply Chain, Fishbone