PENGARUH JENIS KELAMIN TERHADAP LUARAN TERAPI PASIEN LEUKEMIA LIMFOBLASTIK AKUT ANAK
LUSIA PUTRI W, dr. Eddy Supriyadi, Ph.D, Sp.A(K), dr. Noormanto, Sp.A(K)
2017 | Tesis | S2 Ilmu Kedokteran KlinikLeukemia limfoblastik akut merupakan keganasan hematologi yang paling sering ditemui pada anak. Perbedaan jenis kelamin memberikan luaran maupun prognosis yang tidak selalu sama antara laki-laki dan perempuan, disebutkan perempuan mempunyai prognosis yang lebih baik. Tujuan: Untuk mengetahui apakah jenis kelamin berpengaruh terhadap luaran terapi LLA anak serta faktor prognostik lain yang berpengaruh terhadap survival. Metode: Pasien berusia di bawah 18 tahun yang terdiagnosis LLA pada Januari 2010- Desember 2015 diikutsertakan dalam penelitian. Pasien yang pernah mendapatkan kemoterapi, LLA tipe L3 dan mixed leukemia di eksklusi. Analisis data terakhir 31 Desember 2016. Overall survival (OS) dan Event Free Survival (EFS) dihitung sebagai luaran terapi. Event yang terjadi berupa tidak remisi, kematian, relaps dan drop out. OS dan EFS dianalisis dengan metode Kaplan Meier dan dibandingkan menggunakan log-rank. Analisis Cox regression digunakan untuk mengidentifikasi faktor prognostik yang independent. Hasil: Sejumlah 309 pasien diikutkan dalam analisis, terdiri dari 158 laki-laki da151 perempuan Jenis kelamin tidak berpengaruh terhadap survival LLA. OS pada perempuan sebesar 63,8 persen sedangkan laki-laki sebesar 53 persen (tes log-rank p lebih besar dari 0,05). Analisis multivariat EFS menunjukkan bahwa risk grouping berdasar NCI merupakan faktor prognostik independent. Pada kelompok standard risk, laki-laki mempunyai survival rate yang lebih buruk (HR1,7 IK95 persen 1,06-2,7). Kesimpulan: Pada kelompok standard risk, survival rate pada perempuan lebih baik dari laki-laki. Risk grouping NCI merupakan faktor prognostik yang independent.
Acute lymphoblastic leukemia is the commonest childhood leukemia. Sex disparities in childhood acute lymphoblastic leukemia have been mentioned, that male children had poorer survival rate, although there is no further explanation. Objective: To determine whether male and female patients differ in survival. We also evaluated prognostic factor for survival. Methods: All eligible patients aged less than 18 years, newly diagnosed with acute lymphoblastic leukemia in Sardjito Hospital, treated with Indonesian ALL protocol between January 2010 until December 2015 were analyzed. Patients with L3 type, mixed leukemia and those who received previous chemotherapy were excluded. The cut-off date for analysis was December 2016. Overall survival and Event Free Survival were estimated by Kaplan-Meier analysis and compared using the log-rank test. Cox regression analysis was used to identify independent prognostic factors. Results: A total of 309 patients were analyzed, 158 males and 151 females. Sex were not determined survival rate. Survival rate of female were 63 percent and male were 53 percent (log-rank test p more than 0,05). In multivariat analysis of EFS, risk grouping were independent prognostic factor. In standard risk group, male children had poorer survival rate (HR1,7 95 percent CI 1,06-2,7) Conclusion: Male chidren had poorer survival rate in standard risk group. Risk grouping based on NCI were independent prognostic factor
Kata Kunci : survival, sex, childhood acute lymphoblastic leukemia