KONFLIK BATIN TOKOH JEMINI DALAM NOVEL JEMINI KARANGAN SUPARTO BRATA
KARLLA RAISA PUSPITA, Drs. Akhmad Nugroho, S.U.
2016 | Skripsi | S1 SASTRA NUSANTARASkripsi ini merupakan penelitian ilmiah dengan menggunakan objek kajian berupa novel berjudul Jemini karangan Suparto Brata. Pokok permasalahan yang terdapat di dalam novel ini difokuskan kepada konflik batin yang dihadapi oleh tokoh Jemini, hingga akhirnya menemukan kebahagiaan bersama laki-laki yang selama ini diinginkan. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengemukakan konflik batin yang terjadi di dalam diri Jemini. Penelitian ini menggunakan teori psikoanalisis yang dicetuskan oleh Sigmund Freud untuk menjelaskan struktur kepribadian id, ego, dan superego Jemini. Sebelum dilakukan pembahasan dan analisis konflik batin tokoh Jemini, dilakukan analisis unsur-unsur instrinsik novel yang meliputi; penokohan, alur, dan latar dan kaitannya, dengan menggunakan teori struktural. Konflik batin yang muncul di dalam diri Jemini, disebabkan oleh tekanan yang muncul dari orang tua dan lingkungan sekitar, tekanan ini memunculkan pertentangan antara id, ego, dan superego pada diri Jemini. Konflik batin yang muncul adalah rasa cemas (anxitas) dan tidak nyaman yang terus-menerus muncul pada diri tokoh, sehingga menimbulkan pergumulan dan dinamika di dalam batin yang kemudian menimbulkan pertahanan oleh ego.
This thesis is a scientific research which using the object of study in the form of a novel named Jemini, written by Soeparto Brata. The main issue contained in this novel focuses on the conflicts faced by prominent figure, Jemini, until she finally found happiness with a man, whom she had been looking for. This study has the objective to express inner conflict that has been going on inside Jemini�s mind. This research uses psychoanalytic theories founded by Sigmund Freud to explain the structure of the personality traits of the id, ego, and superego of Jemini. Prior to the discussion and analysis of inner conflict Jemini had been faced. There are intrinsic elements of analysis that includes the novel; characterization, plot, and setting, and their connection, using structural theory. Inner conflict arises within Jemini, due to the pressure from the parents and her surroundings, this pressure led to a conflict between the id, ego, and superego inside Jemini�s mind. Inner conflict that emerges, is a sense of anxiety and the discomfort that constantly appear within her character, therefore struggles to rise and the dynamics within the mind, which led to the defense by the ego.
Kata Kunci : konflik batin, Jemini, psikoanalisis, Sigmund Freud