Laporkan Masalah

EFEKTIVITAS PERAN BADAN PENYELESAIAN SENGKETA KONSUMEN (BPSK) KOTA YOGYAKARTA TERHADAP MARAKNYA SENGKETA SEWA GUNA USAHA (LEASING) DI KOTA YOGYAKARTA

SELMADENA AQUILLA, NOEGROHO AMIEN SOETIJARTO, S.H., M.Si.

2016 | Skripsi | S1 ILMU HUKUM

Penelitian Hukum ini membahas mengenai efektivitas peran Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Yogyakarta terhadap maraknya sengketa sewa guna usaha (leasing) di Kota Yogyakarta. Efektivitas yang dimaksud dapat diukur berdasarkan tujuan, fungsi, serta tugas dan wewenang BPSK, apakah hal-hal tersebut telah berjalan dengan sebagimana mestinya, seperti yang dicita-citakan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen (UUPK). Metode penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode yuridis-empiris dengan jenis penelitian berupa penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa peran dari Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Yogyakarta bersifat kurang efektif. Hal tersebut dapat penulis simpulkan didasarkan pada hasil studi kepustakaan yang telah penulis kaji dibandingkan dengan hasil penelitian lapangan yang menunjukan fakta-fakta yang dapat dijadikan acuan kurang efektifnya peran BPSK Kota Yogyakarta terhadap maraknya sengketa sewa guna usaha (leasing) di Kota Yogyakarta.

This legal research is conducted to study about the effectivity on the role of Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Yogyakarta Against the Proliferation of Leasing Disputes in Yogyakarta City. The effectiveness is measured based on the objectives, functions, and duties and authority of BPSK, whether those things are suitable with the future goals of Law Number 8 of 1999 about Consumer's Protection, alse referred to as UUPK (Undang-Undang tentang Perlindungan Konsumen). The research method is by descriptive study with juridical-empiric approach. The result of this research stated that the role of Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Yogyakarta is not effective. Author conclude based on the study of liteature which have been done before compared with the research result showed facts that can be the references of the not-effective role of Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Yogyakarta Against the Proliferation of Leasing Disputes in Yogyakarta City.

Kata Kunci : Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen, BPSK, leasing, effectivity of the role, consumer protection

  1. S1-2016-328594-abstract.pdf  
  2. S1-2016-328594-bibliography.pdf  
  3. S1-2016-328594-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2016-328594-title.pdf