Laporkan Masalah

Kategorisasi Progam Smart City dan Inovasi Program dalam Dokumen Masterplan Smart City (Kasus: Kota dan Kabupaten di Provinsi Jawa Barat)

GHINAAFIA PUTRI D P, Prof. Ir. Achmad Djunaedi, MURP., Ph.D.

2022 | Skripsi | S1 PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA

Banyak kota telah menerapkan konsep smart city dalam beberapa tahun terakhir, terlebih lagi dengan popularitasnya yang meningkat sebagai topik penelitian. Pemanfaatan infrastruktur TIK dalam manajemen kota sering kali dikaitkan sebagai tujuan utama dari smart city. Namun, tidak terdapat satu definisi tetap dari konsep smart city dan apa yang mendefinisikan "cerdas". Sebagaimana tidak terdapat satu pengertian yang disepakati untuk mendefinisikan smart city, penerapannya pada kota-kota di dunia berbeda satu sama lain. Di Indonesia, kota dan kabupaten menggunakan panduan yang disusun oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika sebagai pedoman dalam menerapkan smart city. Panduan ini tidak bersifat wajib atau mengikat, melainkan ditujukan untuk mendorong pemerintah daerah agar mengimplementasikan konsep smart city sesuai dengan karakteristik daerahnya. Lebih lanjut, Kementerian Komunikasi dan Informatka juga menekankan pentingnya inovasi dalam smart city. Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji bagaimana kota dan kabupaten di Indonesia berinovasi dalam program smart city dengan menggunakan sampel smart city di Provinsi Jawa Barat. Dalam penelitian ini akan dilakukan pengkategorian program smart city di Jawa Barat ke dalam subdimensi. Kemudian, hasil temuan akan dikomparasikan dengan panduan Kemenkominfo untuk mengidentifikasi inovasi program smart city di Jawa Barat. Selain itu, dilakukan juga eksplorasi terhadap program smart city yang ada di kota-kota di dunia. Eksplorasi ini bertujuan untuk mengidentifikasi inovasi program yang belum terdapat di kota dan kabupaten di Jawa Barat, namun memiliki potensi untuk diterapkan di waktu yang akan datang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa smart city di Jawa Barat telah melakukan inovasi program smart city, mengacu pada program yang termuat dalam dokumen Masterplan Smart City. Inovasi program yang dimaksud dalam penelitian ini adalah penambahan subdmensi atau program baru yang tidak termuat dalam panduan Kemenkominfo. Selain itu, terdapat inovasi program smart city dari kasus kota-kota di dunia yang dapat diimplementasikan pada smart city di Jawa Barat.

Many cities have adopted the smart city concept in recent years, as its popularity has risen in academic research. The role of ICT infrastructure in city management is often associated as the main focus of smart city. However, there is no one particular definition of smart city and what makes it "smart". As there is no agreed-upon definition, the practices of smart city concept differ on every city. In Indonesia, cities and regencies use guidelines developed by the Ministry of Communications and Informatics. The guidelines are not mandatory or binding, but its intended purpose is to encourage the government to deliver the smart city concept that fits city characteristics. Furthermore, Ministry of Communications and Informatics also points the importance of innovation in smart city. The research aimed to deliver how cities and regencies in Indonesia innovate smart city programs by taking smart cities in West Java Province as samples. This research was conducted by categorizing smart city programs from cities and districts in West Java Province into sub-dimensions. Then, the findings will be compared with the Ministry of Communication and Informatics guidelines to identify innovation in smart city programs in west java province. Afterward, an explorative study will be conducted on smart city programs from cities across the world. This exploration proposed innovation of smart city programs that have not been implied yet in smart city in west java province but has the potential to be adopted in the future. The results show that smart cities in west java province have innovated smart city programs based on the Masterplan Smart City document. The innovation referred to in this research is the addition of new sub-dimensions or programs that are not contained in the Ministry of Communication and Informatics guidelines. Along with it, there is various innovation in smart city programs from cities in the world that has the potential to be implemented in smart city in West Java Province.

Kata Kunci : smart city, inovasi, program smart city, Provinsi Jawa Barat

  1. S1-2022-431036-abstract.pdf  
  2. S1-2022-431036-bibliography.pdf  
  3. S1-2022-431036-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2022-431036-title.pdf