Laporkan Masalah

POTRET SEORANG SENIMAN SEBAGAI PENERBIT MANDIRI: Praktik Annisa Rizkiana dalam Membangun Karier DIY

RAHMAWATI NUR AZIZAH, Dr. Oki Rahadianto S.

2022 | Tesis | MAGISTER KAJIAN BUDAYA DAN MEDIA

Penelitian ini berusaha mempertanyakan pernyataan lama yang mungkin telah menjadi kanon dalam praktik penerbitan zine bahwa praktik tersebut adalah praktik non-profesional dan tidak memiliki intensi ekonomi. Menggunakan teori praktik Bourdieu, penelitian ini menunjukkan bahwa praktik penerbitan zine yang dilakukan oleh seniman ternyata memuat kepentingan ekonomi, meskipun harus melalui berbagai proses akumulasi berbagai kapital seperti kapital sosial dan kultural untuk kemudian bertransformasi menjadi kapital ekonomi. Kepentingan ini juga menjadi cara bertahan bagi seniman untuk keberlangsungan praktik berkaryanya. Selain itu, praktik penerbitan zine dalam ranah seni juga tak lepas dari praktik sosial. Dari proses bersosial, berjejaring dan kerja-kerja kolaboratif tersebut seniman kemudian memiliki set of skill yang bisa ia gunakan untuk membangun karier DIY (do it yourself) meskipun pada kenyataannya kerja yang ia lakukan bisa disebut sebagai kerentanan yang mereka pilih sendiri.

This study aims to counter and question the old statement that may have been canonized in the practice of zine publishing that the practice itself is non-professional and has no economic intention. Using the perspective of Bourdieu's theory of practice, this study shows that the practice of zine publishing carried out by a visual artist contain economic interest, even though they have to go through complex processes of capital accumulations such as social and cultural capital in order to translate them into economic capital. This process becomes tactic and strategy of survival for the artist in order to sustain their artistic practice. In addition, the practice of zine publishing in the realm of arts cannot be separated from social practices. From this social process, connection, and collaborative work, the artist then gain a set of skills that can be used to build a DIY career even though it may seem to be a self-chosen precarity.

Kata Kunci : zine, penerbitan mandiri, karier diy, artist-publisher

  1. S2-2022-420046-abstract.pdf  
  2. S2-2022-420046-bibliography.pdf  
  3. S2-2022-420046-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2022-420046-title.pdf