Laporkan Masalah

Analisis Faktor-Faktor yang Memengaruhi Pendapatan Kelompok UMKM Nglarisi Pada Program Gandeng Gendong Kota Yogyakarta

NOVI ULVA ANGGREINI, Yuni Andari, S.E.,M.Si

2021 | Tugas Akhir | D3 EKONOMIKA TERAPAN

Kemiskinan dan ketimpangan pendapatan menjadi salah satu masalah besar yang dihadapi Kota Yogyakarta. Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kota Yogyakarta untuk menekan angka kemiskinan, salah satunya dengan membuat program Nglarisi. Program Nglarisi adalah sebuah program berupa aplikasi penyedia jamuan yang ditujukan bagi para kelompok UMKM yang bergerak di bidang kuliner. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat membantu mempercepat upaya pengentasan kemiskinan dengan pemberdayaan masyarakat terutama anggota KMS (Kartu Menuju Sejahtera). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh faktor modal usaha, bahan baku, dan jumlah penjualan terhadap pendapatan kelompok UMKM Nglarisi. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara dan kuesioner yang diberikan kepada 31 responden dari kelompok UMKM Nglarisi. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Jenis penelitian ini deskriptif kuantitatif dengan menggunakan alat analisis Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukan faktor modal usaha, bahan baku, dan jumlah penjualan secara simultan berpengaruh terhadap pendapatan kelompok UMKM Nglarisi. Hasil penelitian menunjukan faktor bahan baku dan jumlah penjualan berpengaruh signifikan terhadap pendapatan kelompok UMKM Nglarisi sedangkan faktor modal usaha tidak berpengaruh signifikan terhadap pendapatan kelompok UMKM Nglarisi.

Poverty and income inequality are among the big problems facing the city of Yogyakarta. Various efforts have been made by the Yogyakarta City Government to reduce poverty, one of which is the Nglarisi program. The Nglarisi Program is a program in the form of a banquet provider application aimed at UMKM groups engaged in the culinary field. With this application, it is hoped that it can help accelerate poverty alleviation efforts by empowering the community, especially members of KMS (Kartu Menuju Sejahtera). The purpose of this study was to determine the effect of business capital factors, raw materials, and the number of sales on the income of the Nglarisi UMKM group. Data collection methods used interviews and questionnaires given to 31 respondents from the Nglarisi UMKM group. Sampling using the Purposive Sampling. This type of research is descriptive quantitative using Multiple Linear Regression analysis tools. The results showed that the factors of business capital, raw materials, and the number of sales simultaneously affect the income of the Nglarisi UMKM group. The results showed that the raw material factor and the amount of sales had a significant effect on the income of the Nglarisi UMKM group, while the factors of working capital did not have a significant effect on the income of the Nglarisi UMKM group.

Kata Kunci : Nglarisi,Pendapatan,UMKM

  1. D3-2021-416278-abstract.pdf  
  2. D3-2021-416278-bibliography.pdf  
  3. D3-2021-416278-tableofcontent.pdf  
  4. D3-2021-416278-title.pdf