ESTETIKA ECO DESIGN RUANG KOLEKSI NASIRUN DALAM PERSPEKTIF DESAIN KRITIS
ZAHRINA ZATADINI, Prof. Dwi. Marianto, MFA., Ph. D. , Dr. Suastiwi Triatmodjo, M. Des
2018 | Tesis | MAGISTER PENGKAJIAN SENI PERTUNJUKAN DAN SENI RUPAEco design tidak hanya berlaku pada sebuah produk tetapi juga pada ekosistem lingkungan bangunan. Desain menjadi penting karena dalam konteks pembangunan sangat mempengaruhi perkembangan desain arsitektur dan sistem lingkungan pada bangunan manapun yang akan saling memengaruhi karena hubunganya antara manusia, ruang dan lingkungan sangatlah terkait untuk saling menjaga dan mewujudkan eco design yang holistik. Selama ini desain yang mengedepankan keberlanjutan selalu menekankan pada tiga aspek, yaitu harga, kinerja dan estetika. Harga dan kinerja atau manfaat dihasilkan dari sebuah produk menjadi aspek umum yang paling menonjol pada sustainable design, dan tidak dicari lebih jauh mengenai nilai estetikanya. Apakah sebuah desain akan mengubah keseluruhan bentuk desain yang estetis demi mengejar harga dan fungsi ekologisnya?. Penelitian ini dilakukan untuk melihat bagaimana pandangan desain kritis terhadap estetika dari konsep eco design pada Ruang Koleksi Nasirun dapat diwujudkan serta dapat memberikan perspektif mengenai nilai estetika dari eco design tersebut. Ruang koleksi Nasirun yang dijadikan sebagai sampel memiliki konsep dan ideologinya mengenai bangunan Ruang Koleksi. Ruang koleksi tersebut didedikasikan untuk karya seni nusantara dari arsitektur Eko Prawoto yang dikenal dengan konsep desain ekologisnya. Dalam perancangan sebuah bangunan sudah seharusnya memikirkan dampak bagi lingkungannya untuk keberlanjutan dari kehidupan lingkungan dan manusianya. Namun sebuah bangunan tidaklah semata-mata untuk tempat berlindung dan mempertahankan hidup tetapi juga memiliki peran untuk memunculkan kesadaran dan pemikiran kritis untuk membangun peran dan harapan baru yang menjadikan kehidupan dari bangunan tersebut lebih bermakna dan tidak hanya sekedar mengikuti tren desain ekologis yang ada.
Eco design is not only about a product but also on environmental ecosystem building . Design is important because in the context of development, design is strongly influence the development of design architecture and environmental system and it will affect each other because it is about connecting between people , space and the environment to create and maintain a more holistic eco design. So far the design whith environmental and sustainability approach always emphasis on three aspects, price, performance and aesthetic. Prices and performance benefits become the most prominent aspect on sustainable design, but not search further about the aesthetic value. Whether a design will change the whole design aesthetically by pursue prices and ecological function. The study is done to see how the aesthetic design critical of the concept of eco design in Ruang Koleksi Nasirun. This is also giving perspectives on aesthetic value of the eco design. Ruang Koleksi Nasirun be the samples that having a concept and ideology about the environment. Ruang Koleksi Nasirun is dedicated to Nusantara works of Art and the architect, Eko Prawoto, known as the concept of eco-design product. In designing a buildings human have been should have thought of an impact for its environment for sustainability of the life of the environment and the human itself, but a building does not only to a place of refuge and sustain life but also have an important role to bring up the awareness and to build the role of critical thinking. The Aesthetic value also important to build new hope from the building to create something meaningful and not only function as ecological design were following the trend.
Kata Kunci : Desain Kritis, Eco-design, Estetika, Ruang Koleksi Nasirun