Manajemen Kandang Ayam Pedaging di PT. Janu Putro Sejahtera
ADITYA KURNIATAMA, Dr.drh.Bambang Sutrisno,MP
2014 | Tugas Akhir | D3 KESEHATAN HEWANPenelitian ini dilakukan selama satu minggu, dari 13 April-18 April 2014 di PT. Janu Putro Sejahtera Yogyakarta. Tujuan dari penelitian adalah sebagai tugas akhir untuk mencapai strata diploma III, selain itu mengetahui manajemen kandang ayam pedaging dalam suatu farm. Materi untuk penulisan penelitian tugas akhir ini adalah kegiatan PK Manajemen Unggas. Metode yang digunakan untuk pengumpulan data adalah observasi, magang kerja, interview, recording, dokumentasi, studi pustaka. Data yang diperoleh yaitu kandang yang digunakan di PT. Janu Putro Sejahtera adalah kandang opened housed membujur barat-timur dengan ukuran panjang 140 m, lebar 8m, tinggi atap 3m, tinggi panggung 1m, berdinding kawat ram dengan lantai slat berbahan bambu. Dengan ukuran kandang yang sedemikian rupa berkapasitas 11.300 ekor yang dibagi menjadi 10 skat dengan masing-masing skat berkapasitas 1.130 ekor. Hasil penelitian yang diperoleh di PT. Janu Putro Sejahtera menunjukkan bahwa manajemen kandang ayam pedaging di farm tersebut sudah memenuhi syarat untuk budidaya ayam pedaging, tetapi program biosecurity belum diterapkan dengan baik.
This research was conducted for a week, from 13 April-18 April 2014 in PT. Janu Putro Sejahtera Yogyakarta. The purpose from this research final project to reach diploma III, and also was investigated cage management of boiler in the farm. The writing material research of this final project is activity PK fowl management. Research method for accumulation data were observation, work apprentice, interview, recording, documentation, literature. The obtainable data PT. Janu Putro Sejahtera used opened housed cage that stretch out from west to east with the size of long is 140m, width 8m, high of roof 3m, high of stage 1m, the walled wire with slat floor made from bamboo. The size of the cage in such a capacity 11.300 head which divided to 10 partition with the capacity each partition are 1.130 head. The obtainable research result in PT. Janu Putro Sejahtera show that the cage management of broiler in that farm already qualify to broiler cultivation, but biosecurity’s program have not implemented well.
Kata Kunci : kandang, ayam pedaging, manajemen.