Laporkan Masalah

PERBEDAAN HASIL PENGUKURAN SEFALOMETRI JARINGAN KERAS METODE DOWN'S ANTARA TEKNIK TRACING ANALOG DENGAN DIGITAL (Kajian di Instalasi Radiologi RSGM Prof. Soedomo FKG UGM)

FADHIL MUHAMMAD, Dr. drg. Rurie Ratna S., M.DSc., drg. Isti Rahayu Suryani, M. Biotech.

2016 | Skripsi | S1 PENDIDIKAN DOKTER GIGI

Tracing sefalometri adalah suatu teknik memproyeksikan anatomi tengkorak dan jaringan keras wajah yang digunakan untuk mengetahui hubungan gigi, cranium dan jaringan lunak. Salah satu metode tracing yang banyak digunakan adalah Metode Down's. Terdapat 2 jenis tracing sefalometri, yaitu tracing analog dan tracing digital. Tiga puluh sampel sefalometri lateral dari pasien yang berbeda diambil dari data base secara acak. Tracing analog dan digital menggunakan teknik pengukuran intra-observer untuk meminimalisir kesalahan operator. Teknik tracing digital dilakukan langsung pada komputer menggunakan DBS Win 4.5 dari Durr Dental dan teknik tracing analog analisis dilakukan secara manual. Bidang yang digunakan dalam tracing sefalometri adalah Frankfort Horizontal Plane (FHP), Palatal Plane (PP), Occlusal Plane (OP), dan Mandibular Plane (MP). Uji Pearson Correlation diperoleh hasil signifikan (p<0.005), nilai koefisien (r=0,8-1) yang menunjukkan terdapat kolerasi yang kuat pada setiap variabel. Hasil uji parametrik t-test menunjukan nilai signifikansi pada semua kelompok pengukuran (p<0,05) yang berarti bahwa terdapat perbedaan bermakna pada kelompok tracing sefalometri FHP, PP, OP dan MP antara tracing digital dan analog. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat perbedaan yang signifikan antara teknik tracing analog dan digital. Beberapa faktor yang mempengaruhi tracing sefalometri adalah resolusi, kontras, pencahayaan, dan pengalaman peneliti.

Cephalometric tracing is a technique to project the anatomy of the skull and it is used to determine the relationship between teeth, cranium, and soft tissue. One tracing method that widely used is Down's method. There are 2 types of cephalometric tracing, the tracing analog and digital tracing. Thirty lateral cephalograms were taken from the patient's data base randomly. Tracing analog and digital used intra-observer measurement method to minimize operator mistakes. Digital tracing was done directly on the computer using the DBS Win 4.5 of Durr Dental and analog tracing analyses were made manually. The plane used in cephalometric tracing were Frankfort Horizontal Plane (FHP), Palatal Plane (PP), Occlusal Plane (OP), and Mandibular Plane (MP). Pearson Correlation showed significant result (p<0.05), the coefficient value (r=0.8-1) which indicates there was a strong correlation to each variable. Parametric test results of t-test showed significant value in all groups (p<0.05), which means that there was a significant difference between the group of cephalometric measurements FHP, PP, OP and MP between digital tracing and analog. The conclusion of this research that there was a significant difference between digital tracing and analog tracing. There are several factors affecting cephalometric tracing, including resolution, image contrast, lighting, and observer experience.

Kata Kunci : tracing analog, tracing digital, sefalometri, Metode Down's

  1. S1-2016-311447-abstract.pdf  
  2. S1-2016-311447-bibliography.pdf  
  3. S1-2016-311447-title.pdf