Potensi Minyak Siganus canaliculatus (Park 1797) Sebagai Antihiperlipidemia dan Antiaterosklerosis Pada Tikus Putih (Rattus norvegicus Berkenhout 1769) Hiperlipidemia
MARJUNI, Dr. biol.hom. Nastiti Wijayanti, S.Si, M.Si ; Dr. Bambang Retnoaji, M.Sc.
2015 | Tesis | S2 BiologiPenyakit jantung dan pembuluh darah merupakan faktor utama penyebab kematian yang dipicu salah salah satunya oleh hiperlipidemia. Upaya mengatasi keadaan patologis tersebut bisa dengan memanfaatkan minyak ikan Baronang (Siganus canaliculatus) sebagai asupan berkhasiat karena mengandung omega 3 (EPA, DHA dan ALA), protein, vitamin, dan taurin. Potensi minyak ikan Siganus canaliculatus sebagai antihiperlipidemia dan antiaterosklerosis dalam penelitian ini diuji melalui perlakuan terhadap tikus putih (Rattus norvegicus Berkenhout 1769) jantan, galur SD yang telah dikondisikan dalam keadaan hiperlipidemia.Tujuan penelitian ini adalah mempelajari pengaruh minyak Siganus canaliculatus terhadap kadar kolesterol total, trigliserida, LDL, HDL dan struktur endotel aorta abdominalis tikus putih (Rattus norvegicus Berkenhout 1769) sebagai hewan uji. Pemberian minyak Siganus canaliculatus dengan tiga macam volume perlakuan, dibandingkan dengan kelompok perlakuan hiperlipidemia sebagai kontrol negatif dan kelompok yang diberi simvastatin sebagai kontrol positif. Perlakuan tersebut menghasilkan beragam perubahan nilai konsentrasi kolesterol total, trigliserida, LDL, HDL dan indeks aterogenik (IA). Pada pemberian minyak Siganus canaliculatus 0,2 ml/200 g bb menyebabkan penurunan terhadap kolesterol total 2,95 lebih kurang 1,46, trigliserida 21,78 lebih kurang 1,06, LDL 41,14 lebih kurang 0,65, Indeks aterogenik 35,22 lebih kurang 3,42 dan kenaikan HDL 39,42 lebih kurang 7,15. Pemberian minyak Siganus canaliculatus 0,4 ml/200 g bb menyebabkan penurunan terhadap kolesterol total 15,94 lebih kurang 1,27, trigliserida 35,62 lebih kurang 0,89, LDL 55,67 lebih kurang 1,11, Indeks Aterogenik 71,4903 lebih kurang 1.80dan kenaikan HDL 120,21 lebih kurang 11,33. Pemberian minyak Siganus canaliculatus 0,6 ml/200 g bb menyebabkan penurunan terhadap kolesterol total 24,65 lebih kurang 0,37, trigliserida 55,04 lebih kurang 0,67, LDL 64,21 lebih kurang 0,71, Indeks aterogenik 82,86 lebih kurang 0,99 dan kenaikan HDL 153,43 lebih kurang 7,15. Nilai rerata kadar kolesterol total, trigliserida, LDL, HDL dan indeks aterogenik (IA) yang pengaruhnya sesuai dengan pengamatan struktur histologis endotel aorta abdominalis telah mengindikasikan bahwa minyak Siganus canaliculatus berpotensi sebagai antihiperlipidemia dan antiaterosklerosis.
Cardiovascular disease is main factor of deaths that may be trigged when the blood have been hyperlipidemic. One effort to fight this case is comsume fish oil of baronang (Siganus canaliculatus) as effective nutrition compound becauase it contained omega 3, vitamine, and taurine. Potence of Siganus canaliculatus fish oil as antihyperlipidemic and antiatherosclerosis compound has been tested in a research serie throughly the treatment for male white rat (Rattus norvegicus Berkenhout 1769) strain SD what before have be manipulated in hyperlipidemic. Purpose the research to studied about effect of Siganus canaliculatus oil for change of total cholesterol, trigliseride, LDL, HDL and for structure of abdominal aorta of male white rat (Rattus norvegicus Berkenhout 1769) as laboratory animal. Dropping orally of Sigannus canaliculatus oil that consist of 3 measure as treatments variation compared for hyperlipidemic group as negative control and simvastatin group as positive control. Treatments caused reduction for total cholesterol, trigliseride, LDL, Index of aterogenik (IA) and rising for HDL concentration that were showed in percentage value. Dropping orally of Siganus canaliculatus oil 0.2 ml/200 g body weight caused decrease for total cholesterol is 2.95, trigliseride is 21.78, LDL is 41.14, Index of atherogenic is 35.22 and increase for HDL is 39.42. Dropping of Siganus canaliculatus 0.4 ml/200 g body weight caused decrease for total cholesterolis 15.94, trigliseride 35.62, LDLis 55.67, Index of Atherogenic is 71.49 increase for HDL is 120.21. Dropping of Siganus canaliculatus 0.6 ml/200 gram body weight caused decrease for total cholesterol is 124.65, trigliseride is 55.04, LDL is 64.21, Index of Atherogenic is 82.86 and increase for HDL is 153.43. Rate value of total cholesterol, trigliseride, ldl, hdl and index of aterogenic is right according for histological analysing for abdominal aorta endotelium that had showed the potence of Siganus canaliculatus as antihyperlipidemic and antiatherosclerosis.
Kata Kunci : Kata Kunci: Antihiperlipidemia, Antiateroterosklerosis, Minyak Siganus canaliculatus, dan Endotel aorta abdominalis