PENGARUH TEKNIK DESINFEKSI GLUTARALDEHYDE 2% DAN TEKNIK PENCETAKAN DENGAN BAHAN POLYVINYL SILOXANE TERHADAP AKURASI DIMENSI MODEL GIGI TIRUAN CEKAT
FAJAR KARTIKA, drg.Endang Wahyuningtyas,M.S.,Sp.Pros(K); drg. Erwan Sugiatno, M.S., Sp.Pros(K), Ph.D
2015 | Tesis | SP PROSTODONSIAINTISARI Teknik pencetakan merupakan faktor penting dalam pembuatan model kerja. Polyvinyl siloxane merupakan bahan cetak silikon tipe adisi yang sering digunakan karena akurasinya yang baik. Desinfeksi perlu dilakukan untuk mencegah terjadinya infeksi silang. Glutaraldehyde 2% merupakan salah satu desinfektan kimia yang tidak menyebabkan distorsi pada permukaan hasil cetakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh teknik desinfeksi glutaraldehyde 2% dan teknik pencetakan dengan bahan polyvinyl siloxane terhadap akurasi dimensi model gigi tiruan cekat. Dua puluh delapan cetakan polyvinyl siloxane dibagi menjadi empat kelompok, yaitu kelompok pencetakan dengan teknik one step dan two step yang didesinfeksi dengan cara perendaman dan spray. Kelompok disinfeksi spray diberi perlakuan selama 10 menit dan kelompok disinfeksi dengan perendaman dilakukan perendaman selama 10 menit. Cetakan kemudian diisi dengan gips tipe IV dan akurasi dimensi diukur dengan 3D laser scanner pada jarak interabutment (occlusal-occlusal) dan intraabutment (occlusal-gingival, finishing line, mesio-distal servical, mesio-distal occlusal). Data hasil pengukuran dianalisis menggunakan Manova dua jalur dilanjutkan uji Duncan. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan bermakna antara model master dengan kelompok one step rendam di semua titik pengukuran interabutment dan intraabutment (p<0,05). Perbedaan tidak bermakna didapati antara model master dengan kelompok two step spray di semua titik pengukuran interabutment dan intraabutment (p>0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah teknik spray dan perendaman dengan glutaraldehyde 2% berpengaruh terhadap akurasi dimensi model gigi tiruan cekat yang dicetak dengan bahan polyvinyl siloxane. Teknik spray memberi akurasi dimensi model kerja yang lebih baik dibandingkan teknik perendaman. Teknik pencetakan two step memberi akurasi dimensi model gigi tiruan cekat lebih baik dibandingkan pencetakan teknik one step dengan bahan polyvinyl siloxane.
ABSTRACT Impression technique is one of important factors in producing details in work model. Polyvinyl siloxane is mostly used addition type silicone impression material because of its good accuracy. Disinfection needs to be done to prevent cross-infection. Two percent glutaraldehyde is one of chemical disinfectants which does not cause distortion on the impression surface. This research aims to evaluate the effects of disinfection technique using 2% glutaraldehyde and impression techniques with polyvinyl siloxane on dimensional accuracy of fixed denture dies. Twenty eight polyvinyl siloxane impressions were divided into four groups; one step and two step impression technique disinfected with immersion and spray. The specimens in 2% glutaraldehyde spray groups were treated for 10 minutes and the specimens in remaining groups were immersed in 2% glutaraldehyde for 10 minutes. The dies were made from type IV gypsum and measured in 3D laser scanner for dimensional accuracies on interabutment (occlusal-occlusal) and intraabutment (occlusal-gingival, finishing line, mesio-distal servical, mesio-distal occlusal) distances. The data was analyzed with two-way Manova and Duncan post-hoc. The results showed significant differences between master dies with one step immersion in all measurement points of interabutment and intraabutment (p<0.05). There were no significant differences between master dies with two step spray in all measurement points of interabutment and intraabutment (p>0.05). The conclusions are 2% glutaraldehyde spray and immersion methods affect dimensional accuracy of fixed denture dies produced from polyvinyl siloxane impression. The 2% glutaraldehyde spray method shows better dimensional accuracy than immersion method. Two-step impression technique shows better dimensional accuracy of fixed denture dies than one-step impression technique with polyvinyl siloxane.
Kata Kunci : akurasi dimensi, teknik pencetakan, disinfeksi glutaraldehyde 2%, polyvinyl siloxane