Laporkan Masalah

Profil Minyak Atsiri Daun Pada Sembilan Spesies PIPER Koleksi Kebun Biologi Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada

ASEP RIZAL IBROHIM, Prof. L. Hartanto Nugroho, M.Agr

2015 | Skripsi | S1 BIOLOGI

Piper merupakan genus terpenting dari famili Piperaceae, sekitar 300 spesies Piper merupakan tanaman endemik Asia Tenggara termasuk Indonesia dan Australia Utara. Pada tahun 2011 Kebun Raya Bogor telah mengkoleksi lebih dari 20 spesies tanaman Piper yang berasal dari Jawa dan Sumatra. Penelitian terhadap profil minyak atsiri sembilan spesies Piper asal kebun Raya Bogor telah dilakukan dengan metode KG (kromatografi-gas). Penelitian lebih lanjut dilakukan untuk mengetahui profil minyak spesies Piper yang telah diaklimatisasi di Yogyakarta. Minyak atsiri sembilan tanaman Piper diekstrak menggunakan pelarut petroleum eter yang kemudian hasilnya dianalisis menggunkan KG-SM (kromatografi gas-spektrometri massa). Sembilan spesies Piper tersebut diantaranya P. porphyrophyllum, P. acutilimbum, P. baccatum, P. majusculum, P. sarmentosum, P. molissinum, P. caninum, P. firmum, P. flavomarginatum, dan P. betle. Hasil dianalisis dengan program MVSP version 3.2, menggunakan analisis kluster dengan teknik UPGMA. Setiap spesies Piper memiliki kandungan minyak atsiri yang tersusun atas komponen-komponen senyawa kimia yang berbeda baik macam maupun kadarnya. Kelompok senyawa teridentifikasi yang termasuk minyak atsiri diantaranya kelompok monoterpen, monoterpen alkohol, sesquiterpen, sesquiterpen alkohol, chavicol, dan eugenol. Spesies Piper yang berhubungan dekat memiliki kesamaan dalam komponen senyawa kimia yang menyusun minyak atsiri. Data fitokimia minyak atsiri dapat membantu menjelaskan hubungan kekerabatan.

Piper is the most important genus of the family Piperaceae, about 300 species are endemic to Southeast Asia including Indonesia and Northern Australia. In 2011 Kebun Raya Bogor has collected more than 20 species of plants Piper from Java and Sumatra. A study essential oil profiles of nine species Piper origin Kebun Raya Bogor has been done by GC (gas-chromatography). Further research was conducted to determine essential oil profile of Piper species that has aclimated in Yogyakarta. Essential oils extracted from nine plants Piper from leaf using solvents petroleum ether and then analyzed the results use the GC-MS (gas chromatography-mass spectrometry). Nine Piper species including P. porphyrophyllum, P. acutilimbum, P. baccatum, P. majusculum, P. sarmentosum, P. molissinum, P. caninum, flavomarginatum, and P. betle. Results were analyzed with the program MVSP version 3.2, using cluster analysis with the UPGMA technique. Each species Piper contains volatile oil that composed components different chemical compounds in kinds and levels. Groups compounds identified in the essential oil are monoterpenes, monoterpenes alcohol, sesquiterpenes, sesquiterpene alcohol, chavicol, and eugenol. Piper closely related species have similar chemical compounds that make up components of essential oil. Data of phytochemical essential oils can help explain kinship.

Kata Kunci : Piper, Minyak Atsiri, Kromatografi Gas-Spektrometri Massa

  1. S1-2015-288798-abstract.pdf  
  2. S1-2015-288798-bibliography.pdf  
  3. S1-2015-288798-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2015-288798-title.pdf