Laporkan Masalah

Prosedur Permohonan Pemecahan Bidang Tanah Untuk Proses Jual Beli Sebagian Tanah Di Kelurahan Caturtunggal Depok Sleman

DEFTIAN PRASETYO Y, Ninik Darmini, S.H., M.Hum (D3)

2015 | Tugas Akhir | D3 HUKUM (PARA LEGAL)

Kegiatan praktik kerja lapangan memiliki tujuan untuk memberikan pengalaman nyata kepada mahasiswa sebagai calon pekerja profesional agar dapat menjembatani kesenjangan antara teori profesi yang didapatkan selama perkuliahan dengan praktik profesi pada dunia kerja nyata. Dengan mengikuti kegiatan tersebut diharapkan mahasiswa dapat mengembangkan pengalaman terhadap seluk beluk praktik-praktik kegiatan dunia kerja serta dapat mengembangkan kesadaran sikap profesional mahasiswa sebagai calon pekerja yang bertanggung jawab.Pelaksanaan kegiatan praktik kerja lapangan ini dilaksanakan pada Kantor Notaris dan PPAT Nurhadi Darussalam, S.H., M.Hum. Pada pelaksanaan kegiatan tersebut penulis diberi kesempatan untuk turut serta dalam mengurus permohonan pemecahan bidang tanah untuk keperluan jual-beli di Kantor Pertanahan.Pada dasarnya pemecahan tanah tersebut dapat dilakukan sendiri oleh pemohon, namun karena ketidaktahuan mengenai prosedur yang harus ditempuh maka pemohon lebih memilih untuk mengurus pemecahan tanah dengan datang ke Kantor Notaris dan PPAT kemudian menyerahkan pengurusan tersebut melalui jasa Notaris dan PPAT.Pemecahan bidang tanah sebenarnya tidak rumit dan dapat dilakukan dengan biaya yang lebih sedikit apabilamasyarakat mengurusnya secara mandiritanpa melalui bantuan jasa Notaris dan PPAT yang akan membutuhkan biaya yang relatif lebih mahal.Dari hasil yang diperoleh pada pelaksanaan kegiatan praktik kerja lapangan di Kantor Notaris dan PPAT Nurhadi Darussalam, S.H., M.Hum. dapat disimpulkan mengenai prosedur yang harus dilakukan oleh pemohon untuk mengajukan permohonan pemecahan bidang tanahpada Kantor Pertanahan Kabupaten Sleman adalah dengan mengisi formulir permohonan yang telah disediakanoleh Kantor Pertanahan terlebih dahulu sesuai dengan petunjuk yang telah ditentukan serta melengkapi syarat-syarat yang harus dilampirkan yang kemudian oleh petugas dari Kantor Pertanahan akan dilakukan pengukuran. Setelah semua syarat dan prosedur telah dipenuhi maka pemohon tinggal menunggu hingga proses pemecahan bidang tanah tersebut selesai dilakukan. Adapun waktu yang diperlukan dalam proses pemecahan bidang tanah tersebut membutuhkan waktu kurang lebih 5 (lima) bulan.

The Activities Field Work Practice has objective to give real experience to college student as a candidate professional worker in order to bridge the gap between theory profession acquired during lectures with practice of a profession in the world of real work. By following the activities expected college student can develop thorough experience against practices of the workforce and activities to develop awareness of professional worker attitudes of college student as a candidate responsible.Conducting a Field Work Practice was conducted at the Office of a Notary and PPAT Nurhadi Darussalam, S.H, M.Hum. In the implementation of these activities the author was given the opportunity to participate in the care of solving application for purposes plot of sale in the Land Office. Basically, the landcleavage can be carried out by the applicant, but because of ignorance about the procedures to be followed, the applicant prefers to take care of the land cleavage to come to the Office of Notary and PPAT then transferred management through the services of a Notary and PPAT. Solving the actual plot is not complicated and can be done with less cost if the community to take care of independently without the help of Notary and PPAT services which would cost relatively more expensive.The results obtained in the implementation of field work practices in the Office of Notary and PPAT Nurhadi Darussalam, S.H., M.Hum. can be concluded about the procedures to be performed by the applicant to apply for land cleavage in Sleman District Land Office is to fill out an application form that has been provided by the Land Office in advance in accordance with the instructions that have been determined as well as completing the requirements that must be attached later by officers from the office will be measured. After all of the terms and procedures have been done, the applicant's just waiting until the process of land cleavage is completed. The time required in the process of land cleavage takes time approximately five (5) months.

Kata Kunci : Kata Kunci: Pemecahan Tanah, Jual Beli.

  1. D3-2015-288120-abstract.pdf  
  2. D3-2015-288120-bibliography.pdf  
  3. D3-2015-288120-title.pdf