Peran Skor Child Pugh dan Sor Model of End Stage Liver Disease
TIARA PARAMITA POERNOMO, dr. Neneng Ratnasari, SpPD-KGEH.
2015 | Tesis | S2 KEDOKTERAN KLINIK/MS-PPDSSirosis hati merupakan salah satu penyebab penting morbiditas dan mortalitas di seluruh dunia. Di negara barat, penyebab tersering sirosis hati adalah akibat alkoholik, sedangkan di Indonesia terutama akibat infeksi virus hepatitis B maupun C. Selama bertahun-tahun, banyak parameter klinis dan biokimia digunakan untuk mendapatkan prediksi yang akurat prognosis pasien sirosis hati pada kesintasan jangka pendek dan menengah. Parameter yang sering digunakan diantaranya dengan skor Child Pugh dan model for end-stage liver disease (MELD). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui risiko relatif skor Child- Pugh dan skor MELD dalam memprediksi prognosis jangka pendek pasien sirosis hati dekompensata di RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan rancang cohort prospektif, dilakukan follow up pasien selama 3 bulan dengan evaluasi skor Child Pugh dan MELD tiap bulan. Subyek penelitian merupakan pasien sirosis hati dekompensata yang berobat jalan maupun dirawat di bagian penyakit dalam RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta. Data karakteristik subyek penelitian disajikan dalam angka rerata dan simpangan baku untuk variabel dengan skala numerik. Sedangkan untuk variabel dengan skala kategorikal disajikan dalam bentuk proporsi. Untuk mengetahui hubungan skor Child Pugh dan skor MELD dengan mortalitas dilakukan uji Chi square. Bila uji Chi square tidak memenuhi persyaratan maka akan digunakan uji alternatif Fisher exact. Risiko relatif dihitung dengan menggunakan tabel 2x2. Kata kunci: Skor Child Pugh, skor MELD, sirosis hati dekompensata, mortalitas
Liver cirrhosis is one of the most important cause of morbidity and mortality in the world. In west countries, the leading cause of liver cirrhosis is alcoholism meanwhile in Indonesia the leading cause is hepatitis B and C virus infection. In recent years, there are many clinical and biochemical parameters that used to achieve acurate prediction in short term and moderate prognosis liver cirrhosis, such as Child Pugh score and model of end stage liver disease (MELD). The objective of this study is to determine relative risk of Child Pugh and MELD score in predicting short term prognosis of decompensated liver cirrhosis patients in Sardjito Central Hospital Yogyakarta. The method of this study is cohort prospective, each subject will be followed for 3 month observation. Subjects were patients with decompensated liver cirrhosis who are hospitalized or outpatient of Department of Internal Medicine in Dr. Sardjito hospital Yogyakarta since June 2014 to December 2014 and fulfilled inclusion and exclusion criteria. Data characteristics of subject showed in mean and standard deviation for the variable with categorical scale. For variables with numeric scale we use proportion. The results will be analyze by a computerization using the Chi square test to determine the correlation Child Pugh and MELD score with mortality. We will use alternative Fisher exact test if the requirements for Chi square test weren’t fulfilled. Relative risk counted using table 2x2. Keyword : Child Pugh score, MELD score, decompensated liver cirrhosis, mortality
Kata Kunci : Skor Child Pugh, skor MELD, sirosis hati dekompensata, mortalitas; Child Pugh score, MELD score, decompensated liver cirrhosis, mortality