Laporkan Masalah

PENGARUH STRATEGI EXPERIENTIAL MARKETING TERHADAP BRAND LOYALTY RUMAH MAKAN AYAM KOSEK PANJIWO MAGELANG

OKTA HARI HIMAWAN, Dr. Ir. Dyah Ismoyowati,M.Sc;Ibnu Wahid,STP,MT

2014 | Skripsi | TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

Rumah Makan (RM) Panjiwo merupakan salah satu usaha kuliner yang sudah memiliki merek di Magelang, akan tetapi suasana RM terlihat sepi setiap harinya seperti terlihat di RM Panjiwo cabang Mungkid, Magelang. Hal ini menimbulkan pertanyaan bagaimana brand loyalty konsumen RM Panjiwo, dengan kondisi ini pihak RM menggunakan strategi experiential marketing yang secara teori dapat digunakan untuk meningkatkan loyalitas konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi experiential marketing yang terdiri dari 5 elemen yaitu sense (X1), feel (X2), think (X3), act (X4), relate (X5) terhadap brand loyalty (Y) konsumen RM Ayam Kosek Panjiwo cabang Mungkid. Data dikumpulkan dengan metode kuesioner terhadap 100 responden konsumen RM Panjiwo Mungkid dengan teknik purposive sampling untuk mengetahui tanggapan responden terhadap masing-masing variabel. Kemudian dilakukan analisis terhadap data-data yang diperoleh berupa analisis kuantitatif dan analisis kualitatif. Analisis kuantitatif meliputi uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, uji hipotesis lewat uji F dan uji t serta uji analisis koefisien determinasi (R2). Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda yang berfungsi untuk menjawab tujuan penelitian. Dari hasil perhitungan diperoleh persamaan sebagai berikut : Brand loyalty = 2,242+0,269Sense+0,091feel+0,092think+0,299Act+0,171relate Pengujian menggunakan uji F didapatkan bahwa kelima variabel secara bersama memiliki pengaruh positif terhadap brand loyalty. Selanjutnya dari hasil uji t, didapatkan hanya variabel sense dan variabel act yang memiliki nilai signifikan. Selain itu pengaruh dua variabel tersebut juga kecil, terbukti dengan hasil nilai R2 bernilai 0,35. Artinya kedua variabel tersebut hanya mempengaruhi brand loyalty sebesar 35%. Sedangkan sisanya sebesar 65% dipengaruhi faktor lain yang tidak masuk dalam penelitian ini.

Panjiwo is one of the culinary business that already has a brand in Magelang, but the atmosphere of the restaurant was deserted every day as seen in the Panjiwo restaurant Mungkid branch, Magelang. This raises the question of how Panjiwo restaurant consumer brand loyalty, with this condition the restaurants use experiential marketing strategy that in theory can be used to increase customer loyalty. This study aims to determine the effect of experiential marketing strategy consisting of 5 elements which sense (X1), feel (X2), think (X3), act (X4), relate (X5) on brand loyalty (Y) Panjiwo Mungkid restaurant. Data were collected by questionnaire to 100 respondents Panjiwo Mungkid restaurant consumers with a purposive sampling technique to determine the respondents to each variable. Then the analysis of the data obtained in the form of quantitative analysis and qualitative analysis. Quantitative analysis includes the validity and reliability, the classic assumption test, test hypotheses by F test and t test analysis and test of the coefficient of determination (R2). The data analysis technique used is multiple linear regression analysis which serves to answer the research objectives. From the calculation, the following equation: Brand loyalty = 2,242+0,269Sense+0,091feel+0,092think+0,299Act+0,171relate Tests using the F-test showed that five variables collectively have a positive influence on brand loyalty. Furthermore, from the results of the t-test, obtained only variable sense and act variables that have significant value. In addition, the influence of the two variables are also small, as evidenced by the results of the value of R2 is 0.35. This means that the two variables are only affects brand loyalty by 35%. While the remaining 65% influenced by other factors that are not included in the study.

Kata Kunci : experiential marketing,brand loyalty


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.