Laporkan Masalah

Wacana Berita dan Komentar Pembaca dalam Media Online: Studi Kasus Berita Perceraian Artis

Arum Rindu Sekar K., Dr. Suhandano, M.A.

2014 | Tesis | S2 Linguistik

Berita di media online, seperti Yahoo! Indonesia, memiliki model berbeda dari berita yang terdapat di media lain. Media online menyediakan wadah bagi pembaca untuk memberikan respons secara langsung. Komentar pembaca merupakan suatu sarana bagi para pembaca untuk menyampaikan pendapat, saran, gagasan, ataupun kritik terkait dengan isi berita. Selain itu, komentar dari para pembaca dapat ditujukan terkait berita atau dapat terkait dengan komentar pembaca lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur wacana berita dan komentar pembaca dalam media online, tipe-tipe komentar pembaca dalam berita kasus perceraian artis dalam media online, serta kohesi dan koherensi antarkomentar pembaca dalam berita kasus perceraian artis dalam media online. Data yang digunakan dalam penelitian ini diambil dari situs internet www.id.berita.yahoo.com. Penelitian ini dibagi menjadi tiga tahap, yaitu penyediaan data, penganalisisan data, dan penyajian hasil analisis data. Pada tahap penyediaan data digunakan metode simak dengan teknik sadap. Penggunaan bahasa yang disadap adalah bahasa tulisan berupa komentar. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode agih dan metode padan. Teknik dari metode agih yang digunakan adalah teknik baca markah, teknik ganti, dan teknik medan makna. Metode padan yang digunakan adalah metode padan ortografis. Metode padan ortografis digunakan untuk mengidentifikasi bentuk-bentuk kebahasaan. Selanjutnya, penyajian hasil analisis data menggunakan metode formal dan informal. Berdasarkan hasil penelitian ini ditemukan bahwa wacana berita dan komentar dalam media online dengan studi kasus berita perceraian artis dapat diidentifikasi dari tiga hal. Pertama, berdasarkan segi struktur dan ragam bahasa komentar, wacana berita dan komentar dalam media online secara garis besar mencakup judul artikel berita, isi artikel berita, kolom untuk menuliskan komentar, dan komentar-komentar pembaca yang dipaparkan. Kemudian, ragam bahasa yang digunakan adalah ragam bahasa informal. Kedua, tipe-tipe komentar pembaca secara garis besar dapat dipilah berdasarkan tiga hal, yaitu komentar terhadap berita, komentar terhadap komentar, serta komentar yang tidak berkaitan dengan topik berita. Ketiga, kohesi antarkomentar pembaca yang ditemukan dalam penelitian ini, antara lain sinonimi, pengulangan, penggantian, penunjukan anaforis, pelesapan, dan perangkaian. Koherensi antarkomentar pembaca yang ditemukan dalam penelitian ini, antara lain perlawanan, temporal, perturutan, sebab-akibat, pertalian “lebih”, stimulus-respons, serta pentahapan. Sementara itu, yang terakhir adalah tidak adanya kohesi dan koherensi dalam komentar pembaca.

News in online media, such as Yahoo! Indonesia, has different model from news contained in other media. Online media provides a forum for readers to give response directly. Reader comments is a place for readers to deliver opinions, suggestions, ideas, or criticism related to the content of news articles. Besides that, comments from reader can be directed to a news article or can be for another comments. This research purposes to studied the discourse of news structure and reader comments in online media, the types of reader comments in the news of artist divorce cases in online media, also cohesion and coherence of reader comments in the news of artist divorce cases in online media. The data used in this research is taken from the internet site www.id.berita.yahoo.com. The method in this research were divided into three stages, namely the provisoning data, analyzing data, and presenting the result of data analysis. At the provided data used observe method with the tapping technique. The tapped language is written language in the form of comments. Data analysis method used in this research include identity method and distributional method. The techniques of used in identity method are marker technique, substitution technique, and semantic field technique. The used of distributional method is orthographic distributional method. Orthographic distributional method is used to identification the forms of language. Furthermore, the presentation of the data analysis results used formal and informal methods. Based on the results of this research found that the discourse of news and comments in online media with divorce news artist case study can be identified from three aspects. Firstly, based on the structure and variations of language in comments, news discourse and comments in online media outline includes the title of news article, the content of news articles, column to write comments, comments are presented. Meanwhile, the used of variations of language is informal variation language. Second, the types of reader comments outline can be classified into three aspects, namely comments to news, comments to comments, and the unrelated comments to the news topic. Third, the cohesion of reader comments that found in this research, including synonymy, repetition, substitution, anaphoric reference, deletion, and conjuction. The coherence of reader comments that found in this research, including opposite, temporal, steps, causation \\"more\\", stimulus-response, and phasing. Meanwhile, the last is the lack of cohesion and coherence in the reader comments.

Kata Kunci : wacana, berita media online situs Yahoo! Indonesia, komentar, kohesi, koherensi


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.