Laporkan Masalah

SENSITIVITAS ASPAL MODIFIKASI POLIMER SBS DAN ASPAL PEN 60/70 TERHADAP PERUBAHAN SUHU PEMADATAN PADA CAMPURAN HRS-WC DENGAN PENGUJIAN MARSHALL DAN PERMEABILITAS

Mirza Prasetya K, Prof. Dr. Ir. Suryo Hapsoro Tri Utomo, Ph.D

2014 | Tesis | S2 Mag. S. & T.Transportasi

Meningkatnya pertumbuhan lalu lintas di Indonesia beberapa tahun ini menjadi salah satu penyebab terjadinya kerusakan perkerasan jalan. Berbagai cara telah dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut, salah satunya adalah penggunaan aspal modifikasi. Penelitian ini menggunakan aspal modifikasi polimer elastomer sintesis berupa Styrene Butadiene Styrene (SBS) dan aspal penetrasi 60/70 dengan menggunakan campuran Hot Rolled Sheet – Wearing Course (HRS-WC). Penelitian dilakukan untuk mengetahui perbandingan karakteristik Marshall dan koefisien permeabilitas antara campuran dengan kedua jenis aspal tersebut. Aspal modifikasi polimer ini diharapkan dapat digunakan untuk menjadi salah satu pilihan menangani masalah perkerasan jalan. Penelitian dilakukan dengan pembuatan benda uji dengan variasi suhu pemadatan sebesar ToC, (T-10oC), dan (T-20oC) dimana T adalah suhu pemadatan standar (145oC untuk aspal pen 60/70, 165oC untuk aspal modifikasi polimer). Pengujian yang dilakukan adalah pengujian Marshall dan permeabilitas dengan variasi suhu pemadatan. Setelah itu dilakukan analisis sensitivitas masing-masing aspal untuk kedua pengujian tersebut terhadap perubahan suhu pemadatan menggunakan analisis statistik one way anova. Campuran HRS-WC yang menggunakan aspal modifikasi polimer memiliki nilai VMA, VITM, VFWA, stabilitas, flow, dan koefisien permeabilitas yang lebih baik dibandingkan dengan aspal pen 60/70. Seiring dengan bertambahnya suhu pemadatan akan didapatkan koefisien permeabilitas yang lebih baik. Hasil pengujian permbeabilitas menunjukkan bahwa kedua jenis campuran aspal tersebut termasuk dalam kategori poor drainage. Setelah dilakukan analisis sensitivitas variasi suhu pemadatan terhadap pengujian Marshall dan permeabilitas, didapatkan nilai signifikansi lebih dari 0,05 untuk semua hasil pengujian. Sehingga bisa disimpulkan bahwa kedua jenis aspal tidak sensitif terhadap perubahan suhu pemadatan sebesar 10o-20o.

The increase of the traffic growth in Indonesia in recent years has a high probability to become one of the causes of damaged road pavement. Various ways have been done to overcome these problems. One of them is the use of modified asphalt. This study used a synthetic elastomeric polymer modified asphalt called Styrene Butadiene Styrene (SBS) and pen asphalt 60/70 by using a mixture of Hot Rolled Sheet - Wearing Course (HRS-WC). The study was conducted to compare the characteristics of Marshall and permeability coefficient between these two types of asphalt mix. Polymer modified asphalt was expected to be used as one of the options to deal with damaged pavement. The research was carried out by making the specimen with compaction temperature variations: ToC, (T-10°C), and (T-20oC) where T was the compaction temperature standard (145oC for pen asphalt 60/70, 165oC for polymer modified asphalt). The tests performed were Marshall and permeability testing with compaction temperature variations. Sensitivity analysis was performed after each of the two tests for the asphalt to temperature changes compaction using one way ANOVA statistical analysis. HRS-WC mixtures using polymer modified asphalt had a better value of VMA, VITM, VFWA, stability, flow, and coefficient permeability than the pen asphalt 60/70. In line with the increasing of compaction temperature, coefficient of permeability increased, too. Permeability test results showed that both types of asphalt mixtures were included in the category of poor drainage. After the sensitivity of the compaction temperature variation against Marshall and permeability testing were analized, it was obtained that significance value was more than 0.05 for all test results, which means that both asphalt mixtures were not sensitive to the compaction temperature changes.

Kata Kunci : Hot Rolled Sheet – Wearing Course (HRS-WC), Aspal Modifikasi Polimer, Permeabilitas, Sensitivitas


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.