Laporkan Masalah

CANTIK, SEKSI, DAN ENERJIK: PENGGUNAAN PRODUK-PRODUK KIMIA DI KALANGAN SEXY DANCER DI YOGYAKARTA

CAROLINA RETMAWATI PUTRI, Drs. Pande Made K., M.Si.

2014 | Skripsi | ANTROPOLOGI BUDAYA

Pekerjaan sexy dancer yang membutuhkan tubuh sebagai alat untuk bekerja dan mengalirkan uang membuat mereka merasa perlu untuk menjaga penampilan tubuhnya. Mereka berusaha untuk memberikan performa yang terbaik untuk menjadikan mereka sebagai seorang sexy dancer yang profesional. Beragam upaya dilakukan oleh sexy dancer guna mendapatkan tubuh yang sempurna tersebut. Cara yang mereka lakukan terkait peningkatan performa dalam tubuh adalah dengan menggunakan beragam produk kimia yang dipercaya oleh sexy dancer bisa meningkatkan penampilan mereka ketika menjalankan pekerjaannya. Baudrillard (2004:168-169) menyebutkan bahwa tubuh yang diserasikan kembali langsung berada dalam fungsi objektif kapitalis yang dengan kata lain jika tubuh ditanamkan sebagai modal, hal ini agar membuatnya mendatangkan keuntungan. Ungkapan tersebut apabila dikaitkan dengan pekerjaan sebagai seorang sexy dancer dapat kita lihat bahwa tubuh adalah modal yang digunakan oleh sexy dancer untuk mengalirkan rupiah ke kantong mereka. Keadaan tersebut akhirnya membuat mereka melakukan beragam cara agar bisa meningkatkan daya tarik dari dalam tubuhnya. Cara yang dilakukan adalah dengan penggunaan beragam produk kimia. Dari situ memunculkan pertanyaan produk-produk apa saja yang dipakai untuk menunjang penampilannya tersebut? Penelitian ini dilakukan di Yogyakarta dari bulan Februari hingga Desember 2013. Yogyakarta itu sendiri terkenal dengan predikatnya sebagai kota pelajar dan kota pariwisata. Penelitian dilakukan dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam (in-depth interview) menggunakan strategi head to toe (HTT) pada 10 informan yang direkrut secara snowball sampling. Mereka terdiri dari 5 sexy dancer regular dan 5 sexy dancer longtrip. Mengumpulkan kesepuluh informan tidaklah mudah karena harus menyesuaikan kesibukan yang mereka jalani. Temuan penelitian menunjukkan bahwa dalam menjaga penampilan dibutuhkan beragam produk kimia baik untuk mendukung pekerjaannya maupun mengatasi resiko kerja yang mereka hadapi. Rambut, kulit wajah dan badan, stamina, serta miss V menjadi bagian yang sangat diperhatikan oleh sexy dancer. Bagian-bagian tersebut mendapat perhatian lebih sehingga pada satu bagian bisa ditemukan banyak produk yang dipakai secara bersamaan yang terkadang hal tersebut justru bisa mengganggu kesehatan mereka. Beragam produk kimia yang dipakai disesuaikan dengan kondisi pekerjaan dan ekonomi sexy dancer itu sendiri.

Job as sexy dancer that use their body to work to earn money make them need to treat their body. They always trying to give their best performance to become professional sexy dancer. Many efforts done by sexy dancer to have perfect body. A way related with performance in their body are by using chemical products that sexy dancer believe can improve their performance when doing their job. Baudrillard (2004:168-169) said if body that harmonized are directly inside objective capitalist function in other words if body been seeing as capital, this mean they can make profit from their body. What Baudrillard said if related to job as a sexy dancer we can see that body used by sexy dancers to earn money to their pocket. Those condition make them doing many efforts to improve appeal from inside their body. One way that used is using or consuming chemical products. From that question appear what are chemicals products that used by the sexy dancer to improve their performance? The research conducted at Yogyakarta starts from May to December 2013. Yogyakarta itself well known as the city of students and tourism. This research did with interview (in-depth interview) to collecting data and head to toe (HTT) strategy to 10 informants that recruited with snowball sampling. They consist of 5 sexy dancer regular and 5 sexy dancer long trip. Collecting ten informants are not easy because writer have to adjust with informant’s activity. The research show that to keep good appearance needs many chemical products either to support their job or overcome risk from their job. Hair, skin and body, stamina, and miss V become important part of the body that sexy dancer really concern about it. Those parts get more attention so in one part can be found that many products that used together in that part but sometimes it also can disturb their health. Many chemical products that use adjusted with the condition of the job and economic condition from the sexy dancer.

Kata Kunci : Sexy dancer, Penampilan, Produk Kimia


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.