Laporkan Masalah

PREVALENSI DEMODEKOSIS PADA ANJING DI LABORATORIUM KLINIK HEWAN JOGJA PERIODE JANUARI – APRIL 2014

AKHIDIN S, drh. Eryl Sri Rohayati, SU

2014 | Tugas Akhir | D3 KESEHATAN HEWAN

Demodekosis pada anjing merupakan penyakit kulit yang disebabkan oleh infestasi tungau Demodex canis di dalam lapisan kulit atau pada folikel rambut. Pelaksanaan Prakterk Kerja Lapangan yang dilakukan di Laboratorium Klinik Hewan Jogja, dengan tujuan menambah wawasan dan ilmu pengetahuan mengenai keterampilan paramedis veteriner dalam pengamatan kasus demodekosis pada anjing. Penyusunan karya tulis ini berdasarkan pengambilan data anjing yang positif Demodex sp. periode Januari – April 2014 dan pengamatan penanganan yang diberikan pihak Laboratorium Klinik Hewan Jogja. Prevalensi kasus Demodekosis pada anjing periode Januari – April 2014 adalah 1,7 %. Hal ini menunjukkan adanya potensi kasus demodekosis di daerah Sleman Yogyakarta. Gejala Klinis yang tampak serta kerokan kulit menjadikan dasar diagnosis dokter hewan.

Demodecosis in dogs is a skin disease caused by infestation of Demodex canis mites in the skin or the lining of the hair follicle. The implementation of Field Work Practice performed at the Laboratorium Klinik Hewan Jogja, is done with the goal of adding insight and knowledge about veterinary paramedic skills in observation of demodecosis cases in dogs. The arrangement of this paper is based on data retrieval towards dogs with positive Demodex sp. in the period January – April 2014 and the observations given by the Laboratorium Klinik Hewan Jogja. The prevalence of Demodecosis cases in dogs in January - April 2014 period was 1.7%. This result shows the potential cases of demodecosis in Sleman Yogyakarta. The clinical symptoms and the parasites in skin scrapings appearance become the basic of diagnoses for vet (veterinarian).

Kata Kunci : Demodex canis, Prevalensi, Anjing, Demodekosis


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.