Laporkan Masalah

PROSES PEMBENTUKAN IDENTITAS SOSIAL (Studi Tentang Komunitas Ten Ladies Alumni SMA muhammadiyah I Yogyakarta)

DINA ERVIYA A, Dr. Suharko, S.Sos, M.Si.

2014 | Skripsi | Sosiologi

ABSTRAK Setiap komunitas terbentuk dan berproses membentuk identitasnya melalui berbagai aktivitas.Komunitas Ten ladies terbentuk dari satu ikatan almamater ketika di SMA, tetapi juga berproses membentuk identitasnya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembentukan identitas social komunitas Ten Ladies Yogyakarta melalui proses produksi, konsumsi, regulasi dan representasi. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa pembentukan identitas social komunitas Ten Ladies Yogyakarta melalui proses produksi, konsumsi, regulasi dan representasi. Identitas komunitas Ten Ladies tampak dari pakaian, posturtubuh, usia, polapikir dan perilaku, serta kebiasaan-kebiasaan dan gaya hidup..Pembentukan identitas Ten Ladies merupakan proses sirkuit yang memperlihatkan adanya proses interaktif antara produksi, konsumsi, regulasi, dan representasi Produksi terjadi melalui kesepakatan-kesepakatan dan kebiasaan-kebiasaan dalam komunitas Ten Ladies seperti pemakaian dress code, jilbab, tempat pertemuan di rumah makan berkelas, pengambilan foto setiap kali pertemuan komunitas, dan perbincangan tentang fashion.,konsumsin melalui penggunaan atribut budaya yang sudah ada di masyarakatnya. Regulasi muncul dari kebiasaan-kebiasaan baru di Ten Ladies.Representasi tampak dari perilaku Ten Ladies yang mencerminkan dirinya sebagai representasi dari suatu budaya masyarakat tertentu yang dalam hal ini merepresentasikan sebagai kelas menengah keatas. Kata kunci: Komunitas, ProsesPembentukan, IdentitasSosial

-

Kata Kunci : Komunitas, ProsesPembentukan, IdentitasSosial


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.