PERBANDINGAN ERROR RATE, SENSITIFITAS, SPESIFISITAS DAN AKURASI DIAGNOSIS FRAKTUR TULANG DAN NORMAL MEDICAL IMAGE DIGITAL YANG DITRANSMISIKAN DALAM BEBERAPA UKURAN FILE
Ida Prista Maryetty, dr. Sudarmanta, Sp.Rad (K) RI
2013 | Tesis | S2 Ked.Klinik/MS-PPDSKesenjangan antara jumlah spesialis radiologi dengan kebutuhan pelayanan radiologi menyebabkan teleradiologi dapat menjadi metode yang menjanjikan. Salah satu isu penting adalah kualitas gambar. ACR memberi batasan file digital minimal berukuran 512 x 512 matrix size, 8 bit pixel depth pada teleradiologi untuk semua jenis pencitraan. Di Indonesia, masih terdapat masalah koneksi internet yaitu kecepatannya tidak optimal, sehingga besarnya ukuran file akan mempengaruhi kecepatan transmisi imag. Belum ada data besar ukuran file digital minimal untuk masing-masing jenis pencitraan. Selain itu belum ada ketentuan untuk besar layar yang digunakan pada teleradiologi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui error rate, sensitifitas, spesifisitas dan akurasi diagnosis fraktur tulang pada file digital yang ditransmisikan dalam ukuran kecil, sedang dan besar serta diinterpretasi menggunakan layar monitor ukuran kecil, sedang dan besar. Jenis penelitian adalah uji diagnosis yang membandingkan error rate, sensitifitas, spesifisitas dan akurasi diagnosis fraktur dan normal antara medical image digital hasil reproduksi digitalisasi hard copy yang ditransmisikan dalam ukuran file (kb dan pixel) kecil, sedang dan besar dan diinterpretasi menggunakan layar monitor ukuran kecil, sedang dan besar. Terdapat total 44 image dengan diagnosis fraktur yang dicetak menjadi hard copy sebagai gold standard, terdiri dari 22 fraktur dan 22 normal. Terdapat perbedaan bermakna jumlah sampel dengan identitas yang terbaca dengan jelas antara image digital ukuran file kecil, sedang dan besar yaitu 0% vs 21,5% vs 78,5% (p<0,05) dan image digital yang diinterpretasi menggunakan layar monitor ukuran kecil, sedang dan besar yaitu 25% vs 40,3% vs 34,7%, (p<0,05). Terdapat perbedaan bermakna error rate, sensitifitas, spesifisitas dan akurasi diagnosis antara file digital ukuran kecil, sedang dan besar. Error rate, sensitifitas, spesifisitas dan akurasi diagnosis sebanding antara ukuran layar kecil sedang dan besar, untuk error rate (18,8% vs 18,1% vs 13,4%), sensitifitas (72,7% vs 78,7% vs 77,2%), spesifisitas (89,3% vs 86,3% vs 95,4%) dan akurasi diagnosis (81,03% vs 81,05% vs 86,36%). Ukuran file (kb dan dimensi pixel) mempunyai pengaruh yang lebih besar dibanding ukuran layar terhadap error rate, sensitifitas, spesifisitas dan akurasi diagnosis. Kesimpulan. Ukuran file dalam kilobyte dan dimensi pixel mempengaruhi secara bermakna error rate, sensitifitas, spesifisitas dan akurasi diagnosis fraktur tulang. Layar monitor ukuran kecil, sedang dan besar mempunyai error rate, sensitifitas, spesifisitas dan akurasi diagnosis yang sebanding. Ukuran file (kb dan dimensi pixel) mempunyai pengaruh yang lebih besar terhadap error rate, sensitifitas, spesifisitas dan akurasi diagnosis dibanding ukuran layar monitor yang digunakan untuk interpretasi.
Background. Gap between number of radiologists and the need of radiology services causes teleradiology might be a promising method in the future. One of important issues in teleradiology is image quality. American College of Radiology standard for teleradiology provided minimum digital image size 512 x 512 matrix size, 8 bit pixel depth, equals to 250 kilobyte (kb). In Indonesia internet connection problems caused image transmission consumes more time. Size of the file affects transmission speed. So far, there is no minimum standard of the file (image) size and display size for each type of imaging in teleradiology. Objective. To compare error rate, sensitivity, specificity and diagnostic accuracy of bone fracture on transmitted digital image in different size which were interpreted with different display size. Also to compare impact of image size and display size on error rate, sensitivity, specificity and diagnostic accuracy of bone fracture. Method. Study type was diagnostic test, comparing error rate, sensitivity, specificity and diagnostic accuracy of bone fracture between transmitted digitized medical image result from reproduction of hard copy image in different file size (kb and pixel density). Also compared error rate, sensitivity, specificity and diagnostic accuracy between small, medium dan large display size. There were 44 samples consist of 22 fractures and 22 normal bones. Result. There was significant different number of file which subject’s identity were clearly read between small, medium and large file image and also between small, medium and large display size (0% vs 21,5% vs 78,5%) and (25% vs 40,3% vs 34,7%) (p<0,05). Error rate, sensitivity, specificity and diagnostic accuracy between small, medium and large file size digital image were significantly different (p<0,05) while those were equal between small, medium and large display size. File size had higher impact on error rate, sensitivity, specificity and diagnostic accuracy compared with display size. Conclusion. File size (kb and pixel dimension) significantly affected error rate, sensitivity, specificity and diagnostic accuracy of digital image. Small, medium and large display size had error rate, sensitivity, specificity and diagnostic accuracy in equal term. File size (kb and pixels) had higher impact than display size on error rate, sensitivity, specificity and diagnostic accuracy of bone fracture in digital image.
Kata Kunci : mobile teleradiology, dimensi pixel, bit-depth, densitas pixel