Laporkan Masalah

PENGGUNAAN KECAMBAH KACANG HIJAU (Phaseolus radiatus) DALAM MENSTIMULASI PENINGKATAN PRODUKSI SPERMATOZOA AYAM KAMPUNG

MAHENDRA CAKRA PORTY, Prof. Ir. Ismaya, M. Sc,. Ph.D,

2013 | Skripsi | ILMU DAN INDUSTRI PETERNAKAN

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan kecambah kacang hijau terhadap produksi spermatozoa ayam kampung. Penelitian menggunakan 12 ekor ayam kampung jantan yang dibagi menjadi 4 kelompok, masing-masing kelompok terdiri dari 3 ekor ayam kampung jantan. Perlakuan yang diberikan pada masing-masing kelompok berupa pemberian kecambah kacang hijau segar pada level 0 g (P0), 15 g (P1), 30 g (P2), dan 45 g (P3) pada setiap ayam perhari sebelum diberikan pakan basal berupa BR1. Pembandingan antar kelompok perlakuan menggunakan Rancangan Acak Lengkap pola searah dengan 3 pengulangan, kemudian dilanjutkan dengan Duncan Multiple Range Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian kecambah kacang hijau tidak berpengaruh nyata terhadap konsumsi pakan, hasil P0 82,48 g, P1 77,29 g, P2 75,91 g, dan P3 75,88 g. Pemberian kecambah kacang hijau berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap volume, hasil P0 0,68 ml, P1 0,80 ml, P2 0,56 ml, dan P3 0,46 ml. Sperma yang dihasilkan memiliki kekentalan yang baik. Sperma yang dihasilkan berwarna putih susu. Pemberian kecambah kacang hijau tidak berpengaruh nyata terhadap pH, hasil menunjukkan skala 7 secara keseluruhan. Pemberian kecambah kacang hijau berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap motilitas, hasil P0 68,33%, P1 72,78%, P2 67,22%, dan P3 54,44%. Pemberian kecambah kacang hijau berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap konsentrasi, hasil P0 3,724 milyar/ml, P1 5,096 milyar/ml, P2 3,369 milyar/ml dan P3 3,308 milyar/ml. Pemberian kecambah kacang hijau tidak berpengaruh nyata terhadap mortalitas, hasil P0 15,27%, P1 15,11%, P2 15,33%, dan P3 15,39%. Pemberian kecambah kacang hijau tidak berpengaruh nyata terhadap abnormalitas, hasil P0 12,28%, P1 12,61%, P2 12,17%, dan P3 12,78%. Berdasarkan hasil tersebut kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan kecambah kacang hijau dapat meningkatkan volume, motilitas, kekentalan, dan konsentrasi spermatozoa. Hasil terbaik pemberian kecambah kacang hijau adalah pada level pemberian 15 g.

The purpose of this research was to knew influence of green peanut sprout added to local fowl sperm production. The research used 12 local fowls in 4 groups, with 3 local fowls in every group. Treatment that given to every group was fresh green peanut sprout in level 0g (T0), 15 g (T1), 30 g (T2), and 45 g (T3) to every local fowl everyday before basal feed given. The compared between group treatment used One Way Randomized Complete Design with 3 replicates, then followed by Duncan Multiple Range Test were used to analyze data. The result of this research show that treatment wasn’t effected to feed intake, result showed T0 82.48 g, T1 77.29 g, T2 75.91 g, and T3 75.88 g. Treatment effected (P<0.05) to volume, the result were T0 0.68 ml, T1 0.80 ml, T2 0.56 ml, and T3 0.46 ml. Sperm that produced had good viscocity. Sperm that produced had milk white colour. Treatment wasn’t effect to pH, the result show 7 scale overall. Treatment effected (P<0.05) to motility, the result were T0 68.33%, T1 72.78%, T2 67.22%, and T3 54.44%. Treatment effected (P<0.05) to concentration, the result were T0 3.724 bilion/ml, T1 5.096 bilion.ml, T2 3.369 bilion/ml, T3 3.308 bilion/ml. Treatment wasn’t effected to mortality, the result were T0 15.27%, T1 15.11%, T2 15.33%, and T3 15.39%. Treatment wasn’t effected to abnormality, the result were T0 12.28%, T1 12.61%, T2 12.17%, T3 12.78%. It can be concluded that the treatment could increase volume, motility, viscocity, and spermatozoa concentration. The best treatment was 15 g level added.

Kata Kunci : ayam, kampung, kecambah, sperma


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.