Laporkan Masalah

APLIKASI PENGINDERAAN JAUH DAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFI UNTUK ANALISIS KEMACETAN LALU LINTAS DI JALAN LINGKAR KOTA YOGYAKARTA

DWI PURNAMA SARI, Sigit Heru Murti BS,S.Si.,M.Si.

2013 | Tugas Akhir | D3 PENGINDERAAN JAUH DAN SIG

Penelitian ini dilakukan di Jalan Lingkar Kota Yogyakarta dengan tujuan untuk : (1) Mengaplikasikan Citra Penginderaan Jauh untuk mengetahui informasi perameter yang mempengaruhi kemacetan lalu lintas. (2) Menganalisa tingkat kemacetan lalu lintas pada tiap-tiap persimpangan di Jalan Lingkar Kota Yogyakarta. Metode penelitian menggunakan metode penginderaan jauh, terutama interpretasi visual untuk memperoleh informasi tentang ruas jalan dan lebar jalan. Parameter jalan yang lain diperoleh dari data sekunder dan survey lapangan, informasi tersebut meliputi volume lalu lintas, derajat kejenuhan persimpangan, kondisi jalan, perkeras jalan, panjang kendaraan. Peta kepadatan lalu lintas di setiap persimpangan diperoleh dari analisis berbagai parameter dengan teknik skoring. Hasil penelitian menggunakan teknik penginderaan jauh dan sistem informasi geografi terhadap parameter volume kendaraan, derajat kejenuhan persimpangan, lebar jalan, kondisi jalan, perkeras jalan, dan panjang kendaraan menunjukkan ruas jalan lingkar bagian utara tingkat kemacetan lebih tinggi dibanding ruas jalan lingkar bagian utara barat dan selatan.

-

Kata Kunci : Kemacetan lalu lintas, jalan lingkar kota Yogyakarta


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.