HUBUNGAN RIWAYAT MENONTON AUDIO VISUAL DENGAN USIA MENARCHE PADA SISWI SMP DI KECAMATAN KEBUMEN KABUPATEN KEBUMEN
Hastin Ika Indriyastuti, Prof. dr. Mohammad Hakimi, Sp.OG(K), Ph.D.
2013 | Tesis | S2 Kesehatan Masyarakat/KIALatar Belakang: Salah satu sasaran Millennium Development Goals (MDG’s) adalah meningkatkan kesehatan ibu. Peningkatan kesehatan ibu dimulai dari kesehatan remaja khususnya remaja putri. Aspek penting dari kesehatan remaja putri adalah kesehatan reproduksinya. Kemampuan reproduksi pada remaja putri salah satunya ditandai oleh kejadian menarche (haid pertama). Usia untuk mencapai fase terjadinya menarche dipengaruhi oleh banyak faktor antara lain faktor ras, suku, genetik, sosial, ekonomi, obat-obatan, kesehatan, dan audio visual berbau porno. Pengaruh informasi global (paparan media audio visual) semakin mudah diakses akan memancing anak dan remaja untuk mengadaptasi kebiasaan-kebiasaan yang kurang baik seperti menonton blue film, VCD porno, dan akses internet berbau porno, maupun adegan berbau porno melalui handphone. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan riwayat menonton audio visual dengan usia menarche pada siswi di SMP Kecamatan Kebumen Kabupaten Kebumen. Metode Penelitian: Survei dengan rancangan cross sectional. Populasi sebanyak 5.050 siswi putri kelas VII di SMP Kecamatan Kebumen Kabupaten Kebumen. Pengambilan sampel dengan metode klaster dua tingkat. Pada tingkat pertama pemilihan sampel klaster secara acak dan tingkat kedua secara unit elementer acak sederhana. Dari tahap tersebut diperoleh sampel sebanyak 214 siswi dipilih secara proportionate random sampling pada masing-masing sekolah. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, berat badan diukur dengan timbangan badan dan tinggi badan diukur dengan meteran. Analisa data dilakukan dengan Uji Chi Square dan untuk mengetahui model terbaik digunakan Uji Regresi Logistik. Hasil Penelitian: Rata-rata usia menarche adalah 11,8 tahun. Sebagian besar siswi (58,4%) mempunyai riwayat pernah menonton audio visual. Terdapat hubungan yang bermakna antara riwayat menonton audio visual (p 0,0001; RP = 2,57; 95% CI = 1,68-3,94) dan sosial ekonomi (p 0,001; RP = 1,77; 95% CI = 1,25-2,49). Tidak ada hubungan yang bermakna antara penyakit kronis (p 0,918) dan status gizi dengan usia menarche (p 0,448). Kesimpulan: Riwayat menonton audio visual berhubungan dengan usia menarche, dan berpeluang 5,14 kali lebih besar dibandingkan dengan siswi yang tidak pernah menonton audio visual. Perlu dilakukan penyuluhan tentang kesehatan reproduksi bagi remaja dan pengawasan terhadap penggunaan media audio visual dalam mengakses film yang berbau porno.
Background: One of the Millennium Development Goals (MDGs) is to improve maternal and child health. To improve maternal health starts from adolescent health to women of childbearing age. An important aspect of adolescent girls’ health is reproductive health, which is characterized by the occurrence of menarche (first menstruation). Menarche is influenced by many factors, such as factors of race, ethnicity, genetic, social, economic, medicine, health, and audio visual equipment. The effects of global information (audiovisual media) which is more accessible will lure children and teenagers to adopt bad habits such as watching blue films, pornographic VCDs, porn internet access, and porn scene via mobile. Objective: Aimed to determine the relationship of the history of watching audiovisual to age of menarche among junior high school female students in Kebumen Sub-district of Kebumen District. Methods: A cross sectional survey. The Population was VII grade female students of 5.050 who had experienced menarche in the Junior High School Subdistrict Kebumen District Kebumen. Sampling methods use two-level clustering method. The first stage level at random cluster sample selection and the second level is a simple random elementary unit. Samples were obtained as many as 214 students selected at random proportionate sampling at each school. Data was collected through questionnaires, measurements of weight and height scales by meter. The data analysis by Chi Square test and used to know best models by logistic regression test. Results: The mean age of menarche was 11.8 years. Most of the students (58.4%) had a history of watching audio-visual equipment. There was a significant relationship of a history of watching audio-visual (p 0.001; RP = 2.57, 95% CI = 1.68 to 3.94), socioeconomic (p 0.0001; PR = 1.77, 95% CI = 1.25 to 2.49) to the age of menarche. There was no significant relationship between chronic disease (p 0.918) and nutritional status (p 0.448) and the age of menarche. Conclusion: The history of watching an audio-visual was associated with age of menarche, and had 5.14 times more likely than girls who never watched any audio-visual equipment. There needs to be education about reproductive health for adolescents and supervise the use of audio-visual media in accessing porn movies.
Kata Kunci : Audio Visual, Menarche, Remaja