ISOLASI DAN IDENTIFIKASI KAPANG DAN KHAMIR DARI SUSU SAPI PERAH NORMAL, MASTITIS SUBKLINIS, DAN MASTITIS KLINIS DI KABUPATEN PACITAN, JAWA TIMUR
AIDAH RAHMANITA, Dr. drh. Agnesia Endang Tri Hastuti Wahyuni, M.Si
2013 | Skripsi | KEDOKTERAN HEWANSusu merupakan salah satu sumber pangan yang memiliki nilai gizi tinggi. Sebagian besar kebutuhan susu sapi nasional dipenuhi dari peternakan rakyat. Salah satu kendala utama yang sering ditemui pada peternakan sapi perah di Indonesia adalah kejadian mastitis. Mastitis secara klinis dibagi menjadi bentuk subklinis dan klinis. Mastitis disebabkan oleh berbagai agen penyakit dan salah satunya adalah jamur. Pacitan merupakan salah satu wilayah di Jawa Timur yang sedang mengembangkan peternakan sapi perah. Penelitian mengenai jamur sebagai penyebab mastitis belum banyak dilakukan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi dan mengidentifikasi jamur baik susu sapi perah normal, mastitis subklinis dan mastitis klinis di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Sebanyak 56 sampel susu yang berasal dari 16 ekor sapi perah diuji dengan reagen California Mastitis Test (CMT) untuk menentukan apakah susu normal, mastitis subklinis dan mastitis klinis. Setelah itu, sampel dikultur pada media Sabouraud’s Dextrose Agar (SDA) yang diberi chlorampenicol, diinkubasi pada suhu 25o C selama 24-96 jam, diamati pertumbuhan koloni secara makroskopik dan mikroskopik. Identifikasi koloni mold menggunakan teknikslide culture dan koloni yeast menggunakan germ tube test Hasil penelitian diperoleh 7,14 % susu sapi perah normal, 64,28 % mastitis subklinis dan 28,58 % mastitis klinis. Dari 56 sampel susu, 47 sampel tumbuh kapang dan khamir sebanyak 58 yang terdiri dari kapang 20 (34,48%) dan khamir 38(65,52%). Kapang yang tumbuh terdiri dari 13 (22,41%) Aspergillus fumigatus, 1(1,72%)Aspergillus flavus,dan 6(10,34%) Aspergillus niger. Khamir terdiri dari 25(43,10%) Candida albicans dan 13(22,41%) Candida krusei. Ada perbedaan jenis kapang dan khamir yang ditemukan antara susu normal, mastitis subklinis, dan mastitis klinis. Susu normal dapat diisolasi Aspergillus fumigatus(1,72%), Aspergillus niger (1,72%), Candida albicans (1,72%) dan Candida krusei(1,72%). Susu mastitis subklinis dapat diisolasi Aspergillus fumigatus (20,69%), Aspergillus niger (10,34%), Aspergillus flavus (1,72%), Candida albicans (20,69%), dan Candida krusei (6,91%) sedangkan susu mastitis ditemukan khamir jenis Candida albicans (20,69%) dan Candida krusei (13,8%).
Milk is one of the highly nutritious energy sources. Most of the milk production circulated throughout the country is fulfilled by smallholder farmers. One of the challenges those Indonesian farmers have to deal with is bovine mastitis. Mastitis divided into subcliniscal mastitis and clinical mastitis. Mastitis is caused by various infectious agents and one of those agents is fungi. Pacitan is regency in East Java that dairy cattle was growth. There are still very few researches concerning fungi done by researchers. Therefore, the aim of the research were to isolate and identify the fungi in dairy cattle milk in Pacitan Regency, East Java. Our sample consists of 56 milk samples from 16 dairy cowtested by California Mastitis Test (CMT) reagent for aims the milks status that are normal, subclinical mastitis and clinical mastitis. Sample was cultured at Sabouraud’s Dextrose Agar (SDA) media added with chloramphenicol and incubated at 25o C for 24-96 hours, it can be observed macroscopic and microscopic of colony. Identification for mold colony is done by slide culture, whereas the yeast colony was identified using germ tube test. The result showed that presentation of normal dairy milk was 7,14 %, subclinical mastitis was 64,28% and clinical mastitis was 28,58 %. The result showed that 7,14 % normal milk, 64,28 % subclinical mastitis and 28,58 % clinical mastitis. The total of 56 samples milk, 47 samples growth mold and yeast were 58 that consist of mold 20 (34,48%) and yeast 38(65,52%). Mold is consist of 13 (22,41%) Aspergillus fumigatus, 1(1,72%) Aspergillus flavus, and 6(10,34%) Aspergillus niger. Yeast that consist of 25(43,10%) Candida albicans and 13(22,41%) Candida krusei. There is a diffrences between mold and yeast species that found in normal milk, subclinical mastitis, and clinical mastitis. Normal milk can be isolated Aspergillus fumigatus (1,72%), Aspergillus niger (1,72%), Candida albicans (1,72%) and Candida krusei(1,72%). Subclinical mastitis mikcan isolatedAspergillus fumigatus (20,69%), Aspergillus niger (10,34%), Aspergillus flavus (1,72%), Candida albicans (20,69%), and Candida krusei (6,91%) but in clinical mastitis just found yeast species are Candida albicans (20,69%) and Candida krusei (13,8%).
Kata Kunci : Isolasi,identifikasi, jamur, susu sapi, Pacitan