PENGUKURAN KEPADATAN TANAH DAN KADAR AIR MENGGUNAKAN ALAT SAND CONE DAN NUCLEAR DENSITOMETER TEST (TROXLER 3430)
SELVINA TRI SAPTARI PUTRI, Ir. Heru Budi Utomo, MT
2013 | Tugas Akhir | D3 TEKNIK SIPILDalam setiap proses pembangunan suatu bangunan gedung, jembatan maupun jalan tidak terlepas dari proses penyelidikan tanah, hal tersebut dilakukan agar bangunan tersebut dapat berdiri tegak dan kokoh tanpa adanya penurunan hingga terjadinya keruntuhan (collapse). Salah satu contoh untuk pekerjaan tanah timbunan yang dilakukan yaitu pekerjaan pemadatan tanah untuk mengetahui derajat kepadatan tanah hasil pemadatan tersebut. Dengan berkembangnya zaman maka teknologi pun semakin meningkat, termasuk untuk pengukuran kepadatan tanah di lapangan. Selain menggunakan sandcone dengan metode kerucut pasir kini terdapat sebuah metode pengukuran dengan metode nuklir yang menggunakan radio aktif jenis Cesium 137 dan Americium 241: Berylium. Tujuan dari pengujian ini adalah untuk mendapatkan nilai kepadatan tanah dan kadar air menggunakan alat sandcone dan Troxler 3430. Berdasarkan laporan hasil pengujian kepadatan tanah di lapangan menggunakan sandcone dan Troxler 3430 ditemukan terdapat penyimpangan bahwa troxler tidak cocok untuk jenis tanah pasir terkecuali untuk kadar airnya karena penyimpangan (R) mendekati 1. Dan kalibrasi troxler dan sandcone ï§d yaitu x = 12,26%, y = 5,98% untuk sand, x = 8,38%, y = 2,25% untuk sandy loam, dan x = 6,38%, y = 2,14% untuk loam. Keuntungan bila menggunakan alat sandcone biaya lebih murah walaupun waktu yang diperlukan relative lebih lama, sedangkan untuk pengujian nuklir densitometer dengan alat troxler 3430 waktu yang diperlukan lebih cepat namun biaya lebih mahal.
In the process of a building construction, bridge construction or road construction is inseparable from the process of investigating soil, such thing is done so that the building can stand upright and sturdy without any reduction that make the building collapse. One example for soil work embankment which was carried out the work to determine the degree of soil compaction density of the soil compaction results. The growing age of technology is increasing, including for field measurements of soil density. Besides using sandcone method now there is a method of measuring the nuclear method that uses radioactive cesium 137 and americium type 241: Berylium. The purpose of this test is to obtain the value of soil density and moisture content using sandcone and Troxler 3430. Based on the test reports in the field for soil density using sandcone and Troxler 3430 it was found that there were irregularities that Troxler is not suitable for this type sandy soil of exception to the water content due to deviation (R) approaches 1. And calibration Troxler and sandcone ï§d, x = 12.26%, y = 5.98% for sand, x = 8.38%, y = 2.25% for the sandy loam, and x = 6.38%, y = 2.14% for the loam. Advantages when using sandcone is that cost relatively cheaper but it take longer time, while for the testing of nuclear densitometer with a Troxler 3430 time needed faster but more expensive.
Kata Kunci : Sandcone, Troxler 3430, Nuklir Densitometer, Kepadatan Tanah