Laporkan Masalah

PENURUNAN ANGKA LEKOSIT SEBAGAI PREDIKTOR PERBAIKAN OUTCOME KLINIS STROKE HEMORAGIK

Nur Ali Aziz Faizin, Dr.dr.Ismail Setyopranoto, Sp.S.(K)

2013 | Tesis | S2 Ilmu Penyakit Saraf

Latar belakang : Banyak faktor yang mempengaruhi prognosis pasien dengan stroke, salah satunya adalah lekositosis.Berbagai penelitian telah menunjukkan bahwa lekosit merupakan faktor prediktor untuk mortalitas dan morbiditas pada pasien stroke hemoragik, tetapi hingga kini masih belum jelas apakah penurunan nilai lekosit setelah terjadinya lekositosis dapat memprediksi prognosis pasien stroke hemoragik. Metode : Penelitian ini menggunakan rancangan kohort prospektif. Subjek penelitian adalah pasien stroke hemoragik akut dengan lekositosis saat masuk rumah sakit yang dirawat di Dr. Sardjito Yogyakarta. Kelompok yang mengalami penurunan angka lekosit dibandingkan dengan kelompok yang tidak mengalami penurunan angka lekosit. Penilaian outcome klinis berdasarkan fungsi neurologis menggunakan perubahan skor SSGM yang dinilai pada hari ketujuh. Hasil : Total sebanyak 46 subjek dimasukkan dalam penelitian, 19 subjek menunjukkan perbaikan nilai SSGM. penurunan lekosit memiliki hubungan yang signifikan dengan perbaikan outcome (RR = 3,750, 95% CI 1,466-35,330, p = 0,001). Penurunan lekosit, skor GCS > 8 saat masuk rumah sakit, dan tekanan darah diastolik < 90 mmHg memiliki hubungan yang independen dengan perbaikan skor SSGM. Kesimpulan : Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada pasien stroke hemoragik dengan lekositosis, penurunan angka lekosit dapat menjadi prediktor perbaikan outcome klinis yang yang diukur dengan SSGM.

Background : Many factors have been associated with prognosis in patients with stroke, leukocytosis is one of them. Studies indicated that leukocyte count is a predictor for mortality and morbidity in patients with hemorrhagic stroke; however, there is still confusion whether leukocyte count reduction after leukocytosis can predict the outcome of patients with hemorrhagic stroke. Method : This is a prospective cohort study. Subjects were hemorrhagic stroke patients with leukocytosis at admission in Dr. Sardjito Hospital Yogyakarta. Group with leukocyte count reduction were compared with group without leukocyte count reduction. Clinical outcome were measured with SSGM score at the 7th Result : A total of 46 subjects were recruited, 19 of them had better SSGM score. Leukocyte count reduction was significantly associated with better outcome (RR = 3,750, 95% CI 1,466-35,330, p = 0,001). Leukocyte count reduction, GCS score > 8 at admission, and diastolic blood pressure < 90 mmHg were independently associated with better SSGM score in multivariate analysis. day. Conclusion : This study indicated that in hemorrhagic stroke patients with leukocytosis, leukocyte count reduction may be a predictor for better clinical outcome measured with SSGM

Kata Kunci : stroke hemoragik, lekositosis, SSGM


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.